NUSANTARANEWS.CO – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly menyatakan dukungannya terhadap RUU Penghapusan Kekerasan Seksual yang diajukan Komisi Nasional Anti kekerasan terhadap Perempuan. Yasonna mentargetkan RUU tersebut masuk dalam Prolegnas 2016.
“Saya kira nanti ada teman-teman yang akan bertemu dengann badan legislatif (baleg), supaya ini masuk dalam prolegnas 2016,” ujar Yasonna di Jakarta, Kamis (12/5/2016).
Yasonna menghadiri acara Deklarasi Indonesia Melawan Kekerasan Seksual yang menuntut men-sahkan RUU Penghapusan Kekerasan Seksual di Rumah Kuliner, Komplek Metropol Megaria, Jl. Pengangsaan No.21 Jakarta, Kamis (12/5/2016).
Dalam kesempatan tersebut, Menteri Yasonna juga mengajak Komnas Perempuan dan seluruh aliansinya untuk terus bekerjasama dengan DPR-RI agar RUU itu segera diproses. Sebab, menurut dia RUU tersebut sudah ada kajian akdemiknya.
“Apalagi ini sudah ada kajian akademiknya dan rancangannya pun sudah dibuat, tinggal kita baca saja,” tutur Yasonna.
Dia mentargetkan RUU Penghapusan Kekerasan Seksual rampung tahun ini. (eriec)