HukumPolitik

Setnov Akan Jenguk Novel Baswedan di JEC

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ketua DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) RI, Setya Novanto kabarnya akan menjenguk penyidik KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) Novel Baswedan di JEC (Jakarta Eye Center), Menteng, Jakarta Pusat, hari ini, Selasa, (11/4/2017). Novel kini tengah menjalani perawatan lantaran wajahnya disiram air keras oleh orang tak dikenal pada subuh tadi.

Berdasarkan agenda yang tersebar dikalangan awak media, pria yang akrab disapa Setnov itu tak akan datang seorang diri. Setnov akan ditemani oleh Fadli Zon dan Aziz Syamsudin.

Pantau: Serangan Air Keras Ke Wajah Novel Baswedan Dilakukan Koruptor e-KTP?

Sebelumnya Novel menjalani perawatan di RS Mitra Keluarga, Jakarta Utara (Jakut) akibat teror fisik berupa siraman air keras oleh orang tak dikenal ke wajah Novel tadi pagi. Namun karena kondisi Novel tak dapat melihat dengan baik, siang tadi Ia langsung dipindahkan ke RS JEC.

Adapun, kejadian teror ini terjadi pukul 05.10 WIB di Jalan Deposito. Tepatnya di depan Masjid Al Iksan, RT 03 RW 10, Pegangsaan Dua Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Baca Juga:  Jadi Bulanan Serangan Hoaks, Pemuda Pancasila Dukung Gus Fawait Djos di Pilkada Jember

Simak: Penyidik Novel Baswedan Disiram Air Keras Usai Cegah Setnov

Saat itu, Novel usai melaksanakan salat subuh berjamaah di masjid tersebut. Tiba-tiba, dihampiri oleh dua orang laki-laki tidak dikenal dengan menggunakan motor, dan langsung menyiram dengan menggunakan air keras dan mengenai mukanya.

Akibat kejadian tersebut, menyebabkan beberapa bagian tubuh Novel cidera. Antara lain, yakni kelopak mata bagian bawah kiri bengkak dan berwarna kebiruan, serta bengkak di dahi sebelah kiri dikarenakan terbentur pohon. Novel saat ini, dirawat di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading.

Baca: ICW: Masyarakat Perlu Tahu Dalang Teror Novel Baswedan

Reporter: Restu Fadilah
Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts

1 of 106