Rubrika

Janji Presiden, Dana Desa Tahun Depan Naik 10 Triliun

Presiden Joko Widodo saat Kunjungan Kerja di Aceh. (FOTO: Istimewa)
Presiden Joko Widodo saat Kunjungan Kerja di Aceh. (FOTO: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Banda Aceh – Presiden RI Joko Widodo mengatakan pemerintah merencanakan penambahan anggaran dana dasa tahun 2019 mendatang. Dari anggaran sebelumnya tahun 2018 Rp 60 triliyun menjadi Rp 70 Triliun tahun 2019 mendatang. Kenaikannya berarti 10 triliun jika rencana tersebut dilaksanakan.

“Empat tahun berturut-turut, yang mana tahun pertama Rp20,67 triliun dana desa dibagikan di seluruh tanah air. Tahun kedua Rp46,98 triliun, ketiga Rp 60 triliun, keempat Rp60 triliun, dan tahun depan rencananya Rp70 T triliun,” kata Presiden di Gedung AAC Dayan Dawood, Banda Aceh, Jumat (14/12/2018).

Baca Juga:

Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Presiden saat kunjungan ke Aceh sekaligus melakukan Sosialisasi Prioritas Penggunaan Dana Desa Aceh Tahun 2019.

Selama kurun waktu empat tahun ini, kata Presiden, pemerintah telah menyalurkan dana yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tersebut mencapai Rp187 triliun. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah di tahun-tahun berikutnya.

Baca Juga:  Komunitas Youtuberbagi Desa Jaddung Pragaan Santuni Anak Yatim di Bulan Ramadan

“Dana desa sampai dengan tahun ini sudah mencapai Rp187 triliun dan kalau tahun depan bertambah Rp70 triliun, maka menjadi Rp257 triliun,” ujar Kepala Negara.

Menyambut pernyataan Kepala Negara, Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, berharap, agar dana desa untuk Aceh tetap terus disalurkan untuk membantu pembangunan di sejumlah daerah.

“Kami berharap agar dana desa terus dikucurkan ke Aceh agar program ini dapat berjalan dengan baik,” ujar Nova.

Pewarta: Najmi NN
Editor: M. Yahya Suprabana

Related Posts

1 of 3,153