Budaya / SeniPuisi

Lelaki yang Menggergaji Sunyi di Beranda Rumah Baru

Puisi Fitrah Anugerah

Lelaki yang Menggergaji Sunyi di Beranda Rumah Baru

Lelaki itu menggergaji sunyi di beranda rumah baru
sebentar lagi dia akan menciptakan keajaiban
untuk dinding batako yang tak peduli berapa tetes air
bersembunyi dalam kepadatan

Dia sendiri tak peduli pada gerangan semilir angin
yang tiba-tiba memasuki ruang tamu
atau pada ilalang yang berdiri menunggu di samping pagar rumah

Dia melamunkan barisan awan gugur perlahan di atap genteng,
lalu turun menyelinap hingga merembes ke dinding rumah
membentuk lukisan wajah malaikat dalam bentuk utuh

Barangkali dia akan menempelkan sunyi yang telah terpotong
di dinding dan menyangka seorang malaikat itu akan memborong
sunyi ke atap langit seperti halnya dia membawa semua barang
lalu mendiamkan di sudut ruang tamu

Bekasi, 2016

Fitrah Anugerah. Lahir di Surabaya, 28 Oktober 1974. Berpuisi sejak kuliah di Bahasa dan Sastra Indonesia, FIB, Universitas Airlangga Surabaya. Puisinya dimuat di media nasional dan lokal, di antaranya: Buletin Kanal, Langgam Sumut Pos, Fajar Sumatera, Indo Pos, Banjarmasin Pos, Harian Sastra Sumbar, Padang Ekspress, Minggu Pagi, Media Indonesia, Sinar Harapan, Suara Karya, Bangka Pos, Joglosemar, Radar Bekasi, Sriwijaya Post, Surabaya Post, Jurnal Sarbi, Jurnal Sajak.com, Kompas.com, dan Majalah Jejak. Sekarang bergiat di Forum Sastra Bekasi (FSB) Bekasi. Beberapa puisinya dibukukan dalam Antologi Memandang Bekasi (2015), Kumpulan Puisi e-book “Jalan Setapak, (Evolitera : 2009), Antologi Puisi Bersama “Kepada Bekasi” (2013), Antologi Di Negeri Poci 5: Negeri Langit (2014), Antologi Puisi Lumbung Sastrawan Indonesia I dan II, Antologi Jaket Kuning Slamet Sukirnanto, dan Antologi Tifa Nusantara 2, Antologi Puisi Sakarepmu 2016, Antologi Puisi Kampungan 2016, Antologi Puisi Wayang 2016, dan Antologi Puisi Pasie Karam 2016. Sekarang bekerja dan bertempat tinggal di Bekasi.

Baca Juga:  G-Production X Kece Entertainment Mengajak Anda ke Dunia "Curhat Bernada: Kenangan Abadi"

__________________________________

Bagi rekan-rekan penulis yang ingin berkontribusi (berdonasi*) karya baik berupa puisi, cerpen, esai, resensi buku/film, maupun catatan kebudayaan serta profil komunitas dapat dikirim langsung ke email: [email protected] atau [email protected]

Related Posts

1 of 183