Lintas Nusa

Kemarau Berkepanjangan, Bupati Ponorogo Kirimkan Air Bersih

kemarau berkepanjangan, bupati ponorogo, ipong muchlissoni, air bersih, nusantaranews
Warga Ponorogo menerima air bersih dari Bupati Ipong Muchlissoni, Selasa (12/11/2019). (Foto: Muh Nurcholis/NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Ponorogo – Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni secara pribadi mengirimkan bantuan air bersih ke sejumlah desa yang ada di Bumi Reyog. Sebenarnya pada musim kemarau tahun ini Pemkab Ponorogo sudah mendistribusikan air bersih tetapi memang belum bisa mengcover semua permintaan yang masuk.

Melihat kondisi tersebut, Ipong Muchlissoni secara pribadi langsung bergerak mengirimkan air bersih dikawal oleh Relawan Ipong Muchlissoni.

“Pemkab Ponorogo melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas PUPR dan Dinas Pertanian sudah melakukan berbagai upaya tapi blm cukup karena keterbatasan anggaran. Kita juga sedang memikirkan dan menganggarkan untuk jalan keluar di masa mendatang,” kata Ipong Muchlissoni, Selasa (12/11/2019).

Dia menambahkan, Pemkab Ponorogo mengucapkan terimakasih kepada elemen masyarakat yang membantu masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih.

“Pemkab Ponorogo mengucapkan terimakasih kepada masyarakat atau kelompok masyarakat yang berupaya membantu meringankan beban masyarakat yang kesulitan air, termasuk sedikit yang saya lakukan secara pribadi Ini,” beber politisi Partai Nasdem ini.

Baca Juga:  HBP ke-60, Rutan Kelas I Pondok Bambu Raih Dua Penghargaan

Selain itu pihaknya juga memberi contoh elemen lain atau kelompok yang aktif membantu mengirimkan air bersih seperti dari Partai Demokrat, Ormas dan Partai Politik lain. Ditemui di sela-sela dropping air bersih, Zainul Yusuf selaku Tim Tanggap Darurat RIM (Relawan Ipong Muchlissoni) mengatakan pihaknya sengaja bergerak cepat mengirimkan air bersih ke beberapa desa di Bumi Reyog karena mengalami kesulitan mendapatkan air bersih.

Pun, pihaknya membuka layanan melalui whatshap mempersilahkan warga yang membutuhkan air bersih menghubunginya dengan menyertakan data penanggungjawab pengusul, lokasi atau alamat dan jumlah warga yang membutuhkan.

Mobil tangki pribadi milik Ipong Muchlissoni bersama RIM bergerak mengirimkan air bersih ke Kecamatan Pulung, Desa Wates, Desa Duri, Kecamatan Slahung dan Desa Krebet, Kecamatan Jambon serta Desa Pelem, Kecamatan Bungkal.

“Untuk desa lainnya menyusul sesuai antrian,” tandasnya.

Terpisah Andi Putra Setiyawan selaku Ketua Karang Taruna Desa Duri, Kecamatan Slahung mengucapkan terimakasih atas kiriman air bersih dari Ipong Muchlissoni.

Baca Juga:  Tradisi Resik Makam: Masyarakat Sumenep Jaga Kebersihan dan Hikmah Spiritual Menyambut Ramadan

“Matur suwun Pak Ipong dan Relawan Ipong Muchlissoni atas kiriman air bersih, sangat bermanfaat bagi warga Desa kami,” aku Andi.

Pewarta: Muh Nurcholis

Related Posts

1 of 3,054
  • slot raffi ahmad
  • slot gacor 4d
  • sbobet88
  • robopragma
  • slot gacor malam ini
  • slot thailand