Gaya HidupKesehatan

Anggota DPR RI Putih Sari Ajak Pelajar Hidup Sehat dan Berakhlak

putih sari, kesehatan pelajar, pelajar purwakarta, pola hidup sehat, karakter pelajar, pembangunan karakter, nusantara, nusantara news, nusantaranews
Anggota DPR RI Partai Gerindra Putih Sari. (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Anggota DPR RI Partai Gerindra Putih Sari mengajak para pelajar untuk membiasakan pola hidup sehat dan karakter yang berakhlak.

“Sebagai penerus bangsa, pelajar harus sudah dikenalkan tentang pembangunan karakter yang berakhlak serta pola hidup sehat. Dua hal tersebut merupakan modal penting bagi mereka,” kata Putih Sari dikutip dari keterangan tertulisnya, Jakarta, Kamis (25/10/2018).

Baca juga: Anggota DPR RI Putih Sari Dorong Pembangunan Puskesmas di Bekasi

Putih Sari juga mengapresiasi program Generasi Berencana (GenRe) yang diinisiasi oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Kegiatan GenRe yang memberikan life-skills untuk remaja menurut Putih Sari penting untuk membantu para pelajar menyiapkan masa depan.

“Penyelenggaraan kegiatan seperti ini sangat bermanfaat,karena masa remaja merupakan masa peralihan anak ke dewasa. Banyak tantangan untuk menemukan jati diri di masa ini,” ujar anggota DPR RI Komisi IX ini.

Dalam paparannya, Putih Sari ini juga menjelaskan tantangan dan peluang bagi para remaja ke depan.

Baca Juga:  RSUD Dr. H. Moh Anwar Sumenep Buka Depo Farmasi Rawat Jalan 2: Meningkatkan Pelayanan dan Kemudahan Bagi Pasien

Baca juga: Bonus Demografi, Generasi Muda Produktif Capai 67-70 Persen

“Kita akan menghadapi bonus demografi mulai dari tahun 2020, oleh karena itu penting bagi kita menyiapkan kualitas angkatan kerja yang tinggi agar tidak kalah bersaing dengan tenaga kerja asing,” lanjutnya.

Paparan Putih Sari tersebut disampaikan dalam gelar sosialisasi kesehatan reproduksi dan pendewasaan usia perkawinan (PUP) melaui program Generasi Berencana (GenRe) yang berlangsung di SMAN 1 Jatiluhur, Purwakarta.

Pewarta: Ani Mariani
Editor: Alya Karen

Related Posts

1 of 3,147