Budaya / SeniPuisi

Aku Menemukanmu di Baris Baris Puisi Lampau

Puisi Nuriman N Bayan

DI BARIS BARIS PUISI LAMPAU

Ada kehidupan
di baris baris puisi lampau
di bait bait itu, kita saling menertawakan
ketika gadis gadis kita dipaksa menjadi aneh.

Ada kematian
di baris baris puisi lampau
di bait bait itu, kita saling menangisi
ketika gadis gadis kita dipaksa menjadi janda.

Ada luka
di baris baris puisi lampau
ketika hasrat tak mampu kau kandangi
dan aku ganjen merapikan sesak.

Ternate, 11 November 2017.

AKU MENEMUKANMU

Aku menemukanmu di banyak bahasa
tapi kau hilang dari seribu bahasan.

Aku menemukanmu di banyak harapan
tapi kau hilang dari seribu dekapan.

Aku menemukanmu di banyak sesak
tapi kau hilang dari seribu desak.

Aku menemukanmu di banyak air mata
tapi kau hilang dari seribu mata.

Ternate, 13 November 2017

Nuriman N Bayan
Nuriman N Bayan

__________________________________

Bagi rekan-rekan penulis yang ingin berkontribusi (berdonasi*) karya baik berupa puisi, cerpen, esai, resensi buku/film, maupun catatan kebudayaan serta profil komunitas dapat dikirim langsung ke email: [email protected] atau [email protected]

Related Posts

1 of 183