Kesehatan

Kapan Bayi Bisa Mulai Makan Daging?

NUSANTARANEWS.CO – Hal ini mungkin menjadi pertanyaan banyak ibu, tentang kapan mereka dapat memberi anaknya daging. Seorang ibu sangat protektif terhadap asupan nutrisi anak. Namun masih banyak ibu yang belum mengerti tentang kapan waktu yang tepat untuk anaknya dapat makan daging.

Setelah berakhirnya enam bulam masa ASI eksklusif, para ahli sepakat bahwa bayi dapat diberikan makanan pendamping ASI. Adapun jenis makanan yang dapat diberikan kepada bayi pasca ASI eksklusifnya dapat dilakukan secara bertahap. Misalnya sebagai pengenalan, berilah makanan bergizi yang disajikan dengan tekstur yang lemnut dan rasa yang cenderung tawar. Artiya tidak menggunakan bumbu-bumbu kompleks dalam pembuatanya.

Masa-masa awal memulai membiasakan makanan pendamping ASI pada bayi, mungkin kita akan merasa sedikit kesulitan, namun ini akan menjadi bahah bagi para ibu melatih kesabarannya. Ini barulah masa awal dirinya mengenal makanan, jangan sampai membuat bayi anda tersedak. Maka dari itu, kita perlu memperhatikan dengan baik tekstur dari makanan yang kita berikan.

Baca Juga:  Bupati Nunukan Pimpin Upacara HKN di RSUD Nunukan

Daging adalah makanan yang memiliki tekstur relatif keras untuk bayi. Akan tetapi kandungan zat besi dan seng yang banyak terdapat dalam daging sangat dibutuhkan oleh bayi anda.

Baby Center, menerbitkan sebuah artikel tentang kapan waktu yang tepat untuk memulai membarikan bayi kita daging. Ini sebenarnya dapat dilakukan dalam usia 6 bulan atau setelah selesainya ASI eksklusif. Namun untuk pembiasaan makan pada bayi sendiri biasanya memerlukan waktu yang relatif panjang.

Setelah dapat menelan dengan baik makanan yang lembut, mungkin secara bertahap anda dapat memberikan makanan bertekstur. Saat usia 7 atau 8 bulan bayi anda anda dapat mencobanya.

American Academy of Pediatrics (AAP) menyarankan untuk para ibu memilih daging murni dan tanpa lemak untuk bayi mereka. Sajikan dalam potongan yang lembut dan pastikan memasaknya dengan baik dan matang.

Setelah pembiasaan makanan dasar sebelumnya, seperti bubur sayuran dan duah mungkin bayi anda akan membutuhkan waktu untuk dapat menerima rasa dan aroma daging di mulutnya. Namun jangan khawatir, ini dapat dibiasakan dengan cara memberikan selang waktu misal satu atau dua minggu untuk anda kembali memberikan daging pada bayi anda.

Baca Juga:  HUT Ke 107 Tahun, RSUD dr Iskak Tulungagung Naik Tingkat Rumah Sakit Tipe A

Disarankan untuk memilih daging ayam atau sapi pada permulaan pengenalan daging kepada bayi anda.

Penulis: Riskiana

Related Posts