Puisi Ruchman Basori
DUKA DI PELUPUK MATA
Ketika akal sehat tergadai
Ketika suara hati terkunci
Ketika tubuh kuat lunglai
Ketika mata tajam terpejam
Kebenaran sulit terpapar
Keadilan hanya digantungkan
Keberpihakan hanya bualan
Perjuangan terkikis kemunafikan
Yang alim tergantikan yang dzalim
Yang jujur tergantikan yang ajur
Yang bertapa tergantikan yang nista
Yang puasa tergantikan yang lupa
Pidato berbusa tapi kebanyakan kuahnya
Membela agama tapi tak paham ayatnya
Tauhid di bendera tapi lupa mensucikannya
Lantang suara tapi miskin isinya
Tapi itupun ada pengikutnya …
Yang benar dan salah sulit dibedakan
Yang bela dan yang nista sulit di jelaskan
Yang haq dan yang bathil sulit kelihatan
Yang pejuang dan pecundang sulit didefinisikan
Tapi yang baik harus diperjuangkan
Yang buruk harus ditinggalkan
Jakarta, 7 Desemberv2018
Baca Juga:
Ruchman Basori, Guru PAI SMA Diponegoro Semarang 2000-2003, Ketua kaderisasi PP GP Ansor dan kepala seksi kemahasiswaan kemenag RI.
__________________________________
Bagi rekan-rekan penulis yang ingin berkontribusi (berdonasi*) karya baik berupa puisi, cerpen, esai, resensi buku/film, maupun catatan kebudayaan serta profil komunitas dapat dikirim langsung ke email: [email protected] atau [email protected]