KesehatanLintas NusaPeristiwa

Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud Terkonfirmasi Positif Virus Corona

Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud terkonfirmasi positif virus corona.
Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud terkonfirmasi positif virus corona. Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud ST saat menyerahkan rumah bantuan program CSR kepada Banta Lidan di Gampong Blang Pandak, Kacamatan Tangse, Pidie pada bulan Juni lalu/Foto: Ist.

NUSANTARANEWS.CO, Banda Aceh – Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud terkonfirmasi positif virus corona. Kejadian ini menambah lebih dari 20 kepala daerah di seluruh Indonesia yang terkonfirmasi positif corona, di mana empat kepala daerah meninggal dunia karena terjangkit virus corona.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Pidie, M. Hasan Yahya, membenarkan, Fadhlullah, positif COVID-19. Pengambilan swab di Balitbangkes Aceh terhadap Fadhlullah, pada 2 September, dan hasilnya keluar pada 10 Setember 2020.

Fadhlullah mengaku mengalami tidak enak badan, pegal-pegal, dan suhu tubuhnya tinggi serta mengalami demam. Sehingga sejak 2 September lalu, dirinya telah melakukan isolasi mandiri di rumah dinasnya.

Ditambahkan Fadhlullah bahwa dirinya adalah satu-satunya yang terkonfirmasi positif di dalam keluarga. “Keluarga dalam keadaan sehat,” ujarnya.

Sebelumnya, dua kepala daerah di Aceh juga sempat positif Corona. Pertama, Bupati Aceh Singkil dinyatakan positif Corona pada Senin (11/8). Setelah beberapa hari menjadi isolasi mandiri, dia dinyatakan sembuh.

Baca Juga:  Kunjungi Pasar di Sidoarjo, Cagub Risma Janjikan Selesaikan Kesulitan Pedagang

Sementara itu, kepala daerah kedua yang terpapar COVID-19 adalah Wakil Wali Kota Banda Aceh Zainal Arifin. Dia dinyatakan positif pada Jumat (28/8).

Saat ini kasus positif corona di Aceh meningkat tajam. Sejak dua bulan terakhir, tercatat sekitar 2000 kasus bertambah dan hari ini kasus positif di Aceh sudah mencapai 2526 orang, dengan rincian 700 sembuh, 1737 menjalani perawatan di rumah sakit rujukan dan 89 meninggal dunia. (Red)

Related Posts

1 of 3,050