HukumTerbaru

Upacara Peringatan Hut TNI Ke-71 Angkat Kearifan Lokal

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo

NUSANTARANEWS.CO – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-71, di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (5/10) di hadiri para prajurit dan pegawai negeri sipil TNI. Pada acara itu, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo bertindak sebagai inspektur upacara. Sementara komandan upacara dijabat Kabid Binor Pusat Jasmani dan Peraturan Militer Dasar, Kolonel (Kes) Irfan Bachtiar.

Usai para pasukan memberikan penghormatan, Gatot segera memeriksa pasukan dengan berkeliling menggunakan mobil. Dalam rangkaian upacara kali ini, panji TNI dikibarkan di lapangan upacara. Usai mengheningkan cipta, Sapta Marga diucapkan oleh Perwira Pertama Staf Operasi TNI Letda (Inf) Andi Jatmiko.

Di tengah upacara Gatot memberikan penganugerahan tanda kehormatan Satyalancana XXIV, XVI, dan VII. Penganugerahan ini merupakan bentuk kehormatan TNI kepada para prajurit yang telah berjasa luar biasa kepada negara.

Penerimaan tanda kehormatan Satya Lancana XXIV diwakili oleh Pama Satang Denma Mabes TNI Kapten Cba Imam Supriyadi, Satya Lancana XVI oleh Bintara Puskes TNI Serma Rum/W Indah Noor Fauziah, dan Satya Lancana VIII oleh Tamtama Satpamwal Denma Mabes TNI Praka Faisal Septiadi.

Baca Juga:  Ketegangan Geopolitik dan Potensi Terjadinya Perang Nuklir

Dalam sambutannya Gatot mengatakan, HUT TNI ke-71 tidak diperingatisecara terpusat dengan menampilkan parade militer maupun pertunjukkan alat utama sistem pertahanan (alutsista).

“Upacara dilaksanakan di tiap daerah secara sederhana, serta tidak mengurangi makna dan kemeriahan peringatan itu sendiri,” ujarnya.

Upacara peringatan HUT TNI juga dipadukan dengan pertunjukkan seni dan budaya serta mengangkat kearifan lokal. Selain itu TNI juga mengadakan kegiatan sosial bedah rumah bagi para veteran, operasi katarak, dan pengobatan umum.

“Itu merupakan wujud kepedulian TNI kepada rakyat,” kata Gatot. (Yudi/CNN)

Related Posts