Ekonomi

Tingkatkan Pasokan BBM Bangka Belitung, Elnusa Petrofin Resmikan Operasional TBBM Tanjung Pandan

pasokan bbm, bangka belitung, elnusa petrofin, opersional tbbm, tanjung pandan, nusantaranews
Penandatangan Prasasti oleh Direktur Utama Elnusa Petrofin Haris Syahrudin. (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Dalam rangka meningkatkan pasokan BBM Subsidi, BBM NPSO (BBM Non Subsidi)/BBM Industri di wilayah Bangka Belitung, Pertamina (Persero) menunjuk PT Elnusa Petrofin untuk mengelola dan mengoperasikan TBBM Tanjung Pandan. Untuk itu digelar acara seremonial yang menandai dimulainya operasional TBBM tersebut secara resmi pada selasa (13/8). Acara peresmian ini disambut dengan tarian sambutan tradisional Belitung, penyerahan sekapur sirih untuk para undangan dan doa bersama.

Dalam peresmian, turut hadir Direktur Logistik, Supply Chain, dan Infrastruktur (LSCI) PT Pertamina (Persero) Bapak Gandhi Sriwidodo, VP Suppy & Distribution PT Pertamina (Persero) Fariz Asiz, GM MOR II Sumbagsel Primarini, Direktur SDM & Umum RM. Happy Paringhadi, Direktur Utama PT Elnusa Petrofin Haris Syahrudin, dan Direktur Operasional & Marketing PT Elnusa Petrofin Nur Kholis. Sementara dari Pihak pemerintahan Belitung di hadiri oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Jasagung Hariyadi beserta tim Muspida Kabupaten Belitung.

Baca Juga:  Percepat Konektivitas, Pemkab Sumenep Luncurkan Pelayaran Perdana Kapal Express Bahari 8B

Dalam Sambutannya, Gandhi Swiridodo mengatakan bahwa peresmian ini merupakan penyambutan atas kembalinya Jobber Belitung ke Pangkuan Pertamina melalui PT Elnusa Petrofin (EPN).

“Semoga dengan pengelolaan yang dioperasikan oleh EPN pasokan BBM semakin lebih baik, seiring dengan UU 22 Tahun 2001 dimana salah satunya fungsi kita untuk untuk mendistribusikan BBM ke seluruh pelosok daerah untuk menjunjung keadilan energi,” sambung Gandhi.

“Kami berkomitmen untuk melakukan berbagai macam pengembangan ini dengan melakukan revitalisasi agar TBBM Tanjung Pandan menjadi lebih baik. Selain itu, diharapkan agar pengelolaan ini bisa meningkatkan dan menjaga ketahanan stok untuk kebutuhan BBM di wilayah Bangka Belitung sehingga kehadiran kami membawa manfaat baik untuk masyarakat,” Ujar Haris Syahrudin.

Peresmian ini ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Haris Syahrudin selaku Direktur Utama PT. Elnusa Petrofin dan Gandhi Sriwidodo selaku Direktur Logistik, Supply Chain, dan Infrastruktur (LSCI) PT Pertamina (Persero). Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan pita dikawasan 0 TBBM Tanjung Pandan oleh Nur Kholis dan RM. Happy Paringhadi disaksikan oleh tamu undangan beserta Muspida Kabupaten Belitung.

Baca Juga:  Kapal Cepat Sirubondo-Madura di Rintis, Ekonomi Masyarakat Bisa Naik

Pemerintah Kabupaten Belitung menyambut baik atas peresmian TBBM hari ini. Harapannya, untuk dapat melakukan koordinasi yang baik antar pemerintah dan pengelola TBBM. Hal ini dikarenakan BBM merupakan komoditas paling vital di wilayah belitung mengikuti perkembangan perekonomian Belitung yang mengalami peningkatan sebanyak 600%.

“Kedepannya, kami akan melakukan pengembangan tangki avtur demi mensupport penerbangan domestik dan Internasional. selain itu, kami juga berharap kedepannya untuk bisa mengembangkan Fasilitas LPG berupa terminal sebagai implementasi konvensi kebijakan pemerintah. Sehingga, kehadiran Elnusa Petrofin memberikan banyak manfaat seluas-luasnya baik disekitar TBBM maupun wilayah Bangka Belitung,” tutup Haris Syahrudin. (ras/yh)

Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 3,050