NUSANTARANEWS.CO – Hubungan harmonis dan terpeliharanya relasi yang sehat dengan pasangan menjadi salah satu hal yang diidam-idamkan bagi setiap pasangan. Anda dan pasangan anda pasti menginginkan hal yang demikian pula. Namun tidak dapat disangkal bahwa keharmonisan dalam hubungan anda dengan pasangan anda tidak dapat begitu saja terjalin. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi terjalinnya keharmonisan tersebut.
Baca: Tingkatkan Kepercayaan Pada Pasangan Tanpa Berbagi Kata Sandi (I)
Berikut kami hadirkan beberapa tips yang dapat anda dan pasangan anda lakukan untuk menjaga hubungan tetap harmonis tanpa harus saling bertukar kata sandi:
- Kenali pasangan anda dengan baik
Sebuah hubungan seperti pacaran apa lagi pernikahan tentunya melewati tahap-tahap pengenalan masing-masing diri. Anda sebisa mungkin hendaknya mengenali pasangan anda dengan baik, bukan hanya secara fisik, akan tetapi sikap dan keseharian.
Ketika anda mengenali pasangan anda dengan baik anda akan dengan mudah mengenali gerak-gerik pasangan anda ketika dirinya melakukan sesuatu yang mungkin salah. Hal yang perlu diingat adalah jangan pernah menuduh atau menghakimi bahwa dirinya telah berbuat kesalahan. Bertanyalah kepadanya dengan cara dan di waktu yang baik. Jika memang terdapat kesalahan, maka ambilah jalan keluar bersama-sama. Sehingga hubungan anda dan pasangan dapat terjalin dengan harmonis tanpa mengharuskan anda tahu kata sandi dari pasangan anda yang memungkinkan anda membuka akunya ketika timbul kecurigaan.
- Buatlah komitmen bersamanya
Dalam sebuah hubungan komitmen sangat diperlukan untuk menentukan arah dan tujuan terjalinnya hubungan tersebut. Komitmen juga dapat menentukan batasan-batasan toleransi terhadap kesalahan atau pengingkaran yang anda atau pasangan anda lakukan terhadap relasi yang dibangun.
Komitmen yang dibangun antara anda dan pasangan anda juga akan meminimalisir sikap otoriter sepihak yang mungkin muncul. Ketika hubungan anda dan pasangan masih berada dalam batas-batas komitmen tersebut, maka hubungan anda dan pasangan dapat dipastikan tetap terjalin dengan harmonis.
- Jalin komunikasi yang baik
Menjaga pola komunikasi dengan pasangan dapat mememelihara hubungan tetap terjalin dengan baik dan meningkatkan pemahaman masing-masing diri terhadap pasangannya meliputi pola pikir, sikap dan kebiasaan pasangan anda. Komunikasi yang baik tidak dapat diindikasikan dengan seberapa banyak anda dan pasangan anda bebicara, akan tetapi muatan pembicaraan anda dan pasangan juga sangat menentukan kualitas komunikasi anda.
Komunikasi yang berkualitas antara anda dan pasangan adalah komunikasi yang dapat menghadirkan manfaat bagi terjalin harmonisnya hubungan anda dan pasangan juga memberikan input pengetahuan bagi anda dan pasangan anda. Isu-isu politik, ekonomi, sosial dan lain-lain juga dapat menjadi obrolan menarik dan berkualitas antara anda dan pasangan.
Jangan menjadi dominan ataupun pasif dalam sebuah obrolan, sebisa mungkin kemukakan pendapat anda dan jangan pernah segan atau malu bertanya ketika anda tidak menguasai sebuah topik pembicaraan.
- Tetap terbuka tanpa merebut privasinya
Privasi adalah hak dan kebutuhan yang dimiliki oleh setiap orang bahkan terhadap pasangannya. Hal yang perlu dipahami adalah bahwa anda atau pasangan anda mungkin memiliki privasi yang tidak menghendaki orang lain mengetahui seperti privasi dalam pekerjaannya atau hubungan kekeluargaan, atau lainnya.
Media sosial terkadang menjadi spesifikasi tersendiri dalam sebuah hubungan dimana setiap pasangan menghendaki dirinya untuk mengetahui aktivitas pasangannya di dunia maya. Untuk menghargai privasi pasangan anda dan menjaga kepercayaan anda terhadap pasangan, anda tidak perlu meminta password akun media sosial terhadap pasangan anda. Jika terdapat kemungkinan atau muncul keraguan dalam diri anda terhadap pasangan anda akan aktivitasnya di dunia maya maka mintalah untuk melihat akunnya secara baik-baik. Dengan cara tersebut anda dapat menghindari terjadinya pertengkaran. Jika pasangan anda tidak mengijinkan, maka minta atau dengarlah alasan yang melatar belakangi hal tersebut, usahakan anda selalu dalam kondisi kepala yang dingin sehingga anda dapat berpikir secara sehat dan tepat.
Kebiasaan yang sering terjadi di antara pasangan lainnya terkait social media adalah sering kali pasangan memeriksa handphone pasangannya. Agar tidak timbul pertengkaran karena hal tersebut, hendaknya anda meminta ijin pasangan anda ketika hendak memeriksa handphonya. Awali dengan pembicaraan yang santai, tanyakan dengan siapa ia terakhir berkomunikasi, atau dengan sedikit candaan lalu apa bila pasangan mengijinkan barulah anda dapat memeriksa handphone pasangan anda. Ingat! Jangan melakukan hal-hal yang dapat menjadikan pasangan anda tersinggung dan merasa anda tidak mempercayainya.
Penulis: Riskiana Sulaiman