Lintas NusaPeristiwa

Tiga Brimob Tewas, Diduga Saling Tembak Sesama Rekannya

NUSANTARANEWS.CO – Tiga anggota Brigadir Mobil (Brimob) Polri ditemukan tewas setelah diduga melakukan baku tembak sesama rekannya. Peristiwa ini terjadi di lokasi pengeboran sumur minyak PT Sarana GSS Trembul di Desa Trembul, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun tim redaksi Nusantaranews.co, baku tembak antar sesama Brimb terjadi pada Selasa (10/10) sekitar pukul 18.30 WIB. Kepolisian Resor (Polres) Blora langsung melakukan penyelidikan.

Polres Blora telah memeriksa sejumlah saksi, antara lain karyawan PT Sarana GSS Trembul dan anggota Brimob yang merupakan rekan terduga pelaku dan korban dalam melaksanakan tugas pengamanan di lokasi.

Jenazah Anggota Brimob di Lokasi Kejadian. (Foto Felek Wahyu/Liputan6)
Jenazah Anggota Brimob di Lokasi Kejadian. (Foto Felek Wahyu/Liputan6)

Sementara itu Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Tengah Ajun Komisaris Besar Agus Triatmaja dikutip dari CNN Indonesia membenarkan informasi tersebut. “Iya informasi awal seperti itu, tapi ini masih kami dalami dengan keterangan saksi-saksi,” kata Agus.

Sebagaimana laporan yang diterima, dalam penjagaan lokasi pengeboran sumur minyak PT Sarana GSS Trembul jumlah personel sebanyak 6 orang. Saat kejadian dua melaksanakan izin, sementara 4 orang lainnya ada di tempat.

Baca Juga:  DanSub Den Pom AD Nunukan Tegaskan Netralitas TNI di Pilkada Adalah Harga Mati

Dalam insiden tersebut telah menewaskan Brigadir Budi Wibowo (30), Brigadir Ahmad Supriyanto (35), dan Brigadir Bambang Tejo (36). Sampai saat ini dugaan tewasnya 3 Brimob ini ditengarai adanya cekcok sesama rekannya.

Pewarta/Editor: Romandhon

Related Posts