Sport

Sejarah 19 Juli: Timnas Uruguay Juara Piala Dunia FIFA 1950

uruguay, negara uruguay, sepakbola uruguay, timnas uruguay, piala dunia, copa america, pemain uruguay, pemain muda uruguay, nusantaranews
Skuat tim nasional Uruguay 2018. (Foto: Ilustrasi/Reuters)

NUSANTARANEWS.COTim nasional Uruguay selalu tampil luar biasa dan konsisten dalam perhelatan Piala Dunia FIFA yang membuat mereka pernah menjadi juara dua kali dalam ajang sepakbola terakbar di dunia tersebut.

Tak berlebihan bila dikatakan bahwa Uruguay merupakan salah satu negara tergolong sukses di ajang Piala Dunia FIFA. Kendati secara geografis termasuk negara kecil di Amerika Latin, namun Uruguay menjadi negara terbanyak meraih Copa America sebanyak 15 kali sejak kompetisi itu dimulai pada tahun 1916.

Baca juga: Beda dengan 4 Tahun Lalu, Semifinal Piala Dunia 2018 Didominasi Negara-negara Eropa

Piala Dunia FIFA 1950 dihelat di Brasil pada 24 Juni hingga 19 Juli. Uruguay sukses mengalahkan Brasil di babak final dengan skor 2-1 sekaligus membuat Uruguay membuat sejarah yang dikenal sebagai Maracanazo. Dengan kemenangan ini membuat negara beribukota Montevideo sukses mengoleksi dua gelar tropi Piala Dunia FIFA.

Sayang, pada ajang Piala Dunia FIFA selepas tahun 1950 itu Uruguay masih belum lagi mampu keluar sebagai juara. Pesaing-pesaing kini memang sudah sangat ketat lantaran sepakbola sudah sangat maju sehingga tim-tim nasional negara lain juga sangat baik dalam mencetak pemain-pemain handal.

Baca juga: Kilas Balik: Italia Juara Piala Dunia FIFA 1982

Meski begitu, Uruguay tergolong masih sangat konsisten dalam keterlibatan mereka di Piala Dunia. Ambil contoh misalnya Piala Dunia 2018 ini, Uruguay nyatanya mampu menembus babak perempat final sebelum akhirnya dikalahkan Perancis 0-2 di Nizhny Novgorod, Rusia.

Tetapi, salah satu penampilan hebat Uruguay di Piala Dunia 2018 ialah kala Edinson Cavani mengalahkan timnas Portugal pada laga 16 besar. Akibatnya, Portugal tersingkir relatif lebih awal dalam ajang paling bergengsi di dunia ini.

Baca juga: 8 Juli 1990: Kalahkan Argentina, Jerman Barat Kampiun Piala Dunia FIFA

Kemudian, kehebatan lain Uruguay ialah melahirkan pemain-pemain bintang yang bermain di sejumlah klub besar di Eropa. Saat ini, Luis Suarez dan Edinson Cavani mungkin menjadi dua di antaranya yang paling ternama di jagad sepakbola dunia selain Martin Caceres, Diego Godin, Jose Gimenez dan Fernando Muslera.

Di sisi lain, Uruguay juga kini memiliki sejumlah pemain muda berbakat sebagai generasi penerus yang sekaligus menunjukkan bahwa La Celeste punya masa depan cerah di dunia sepakbola. Sebut saja Rodrigo Bentancur, pemain belia berusia 21 tahun yang kini bermain untuk Juventus ini cukup bersinar di Piala Dunia 2018.

Baca juga: Pada 29 Juni 1986 Argentina Kampiun Piala Dunia FIFA

Nama lain Guillermo Varela, mantan pemain Manchester United ini tergolong menjadi andalan di lini belakang timnas Uruguay. Diego Laxalt, Lucas Toreira, Maxi Gomez (The Next Luis Suarez), Nahitan Nandez, Federico Valverde, Gaston Pereiro, Federico Ricca, Mauricio Lemos dan masih banyak lagi nama pemain muda lainnya yang siap mempertahankan konsistensi timnas Uruguay di ajang-ajang bergensi sepakbola. (red/ed/nn)

Editor: Almeiji Santoso & Eriec Dieda

Related Posts

1 of 3,050