Politik

Projo Inginkan Pemimpin Bangsa Yang Tidak Dikendalikan Investor

kemenangan rakyat, tahun 2019, projo, kemenangan jokowi, tahun 2018, nusantaranews, budi arie setiadi
Ketua Dewan Pimpinan Pusat Pro Jokowi (Projo), Budi Arie Setiadi Inginkan Pemimpin Bangsa Yang Tidak Dikendalikan Investor. (Foto: Eddy S/NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Memperingati Hari Kebangkitan Nasional (HKN) Tahun 2019, Ketua Umum DPP Projo (Pro Jokowi) Budi Arie Setiadi menjelaskan bahwa dalam proses Indonesia menjadi suatu tatanan kenegaraan dan kebangsaan demokratis, seperti sekarang ini terus-menerus harus diupayakan. Salah satunya dengan memiliki pemimpin yang tidak dikendalikan seorang investor.

“Upaya kita adalah dengan mencari pemimpin yang bisa menjadi teladan untuk membawa Indonesia ke arah kemajuan dan kesejahteraan. Yang pasti, pemimpin bangsa bukan tipe manajer perusahaan, yang dikendalikan seorang investor yang menghitung politik dalam rumus efisiensi untung-rugi,” ungkap Budi Arie Setiadi dalam keterangan tertulisnya, Senin (20/5/2019).

Baca Juga: Makna Hari Kebangkitan Nasional Menurut Kolonel Inf Masduki

Selain itu, juga bukan pemimpin yang bermental spekulan saham, yang mengejar margin keuntungan pada sebuah situasi ekonomi kritis, untuk kemudian hengkang mencari pasar jangka pendek lain.

“Pemimpin adalah pemberi arah hidup sebuah bangsa. Ia menanam nilai untuk dituai orang lain, dalam jangka panjang. Pemimpin tidak berkelahi demi dendam politik, melainkan guru yang sabar mengajarkan keadilan dan kemerdekaan,” tegasnya.

Baca Juga:  DPRD Nunukan Gelar Paripurna Laporan LKPJ Bupati TA 2023

Untuk itu di momentum peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini, sudah saatnya bangsa Indonesia kembali kepada jalurnya, yakni pengemban amanat cita-cita yang berlandaskan nilai dasar gagasan bernegara. Suatu cita-cita bagi Indonesia yang menjadi rumah bagi semua warga Indonesia, rumah yang nyaman untuk didiami, rumah yang menghidupi.

Pewarta: Romandhon

Related Posts

1 of 3,052