Ekonomi

Peduli Dampak Covid-19, Pemdes Rombasan Salurkan BLT-DD Tahap II

Peduli Dampak Covid-19, Pemdes Rombasan Salurkan BLT-DD Tahap II
Peduli Dampak Covid-19, Pemdes Rombasan Salurkan BLT-DD Tahap II. Peduli Dampak Covid-19, Pemdes Rombasan Salurkan BLT-DD Tahap II

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Peduli dampak Covid-19, Pemdes Rombasan salurkan BLT-DD Tahap II. PemerintahDesa (Pemdes) Rombasan Kecamatan Pragaan kembali menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) tahap II, bertempat di Balai Desa pada Rabu, (8/7).

Kepala Desa (Kades) Rombasan Muhlis Hidayat menjelaskan BLT-DD merupakan bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat desa terdampak Covid-19 yang dianggarkan dari dana desa tentang Perubahan atas Permendes dan PDTT No. 11/2019 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2020

“BLT-DD merupan bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat khusus bagi mereka yang tidak mendapatkan bantuan sosial lainnya,” ucap Muhlis dalam sambutannya

Kades tiga periode itu berucap, bahwa BLT-DD Desa Rombasan mempu mengkaper 66 keluarga penerima manfaat (KPM). Pada tahap II  penyaluran BLT -DD Desa Rombasan bisa mengawali pencairan dari desa lain di Kecamatan Pragaan.

Bahkan dia akan berusaha untuk pencairan tahap III BLT-DD minggu depan. Sehingga serapan anggaran DD bisa maksimal untuk membantu masyarakat terdampak covid-19

Baca Juga:  DPRD Nunukan Berharap Semenisasi di Perbatasan Dapat Memangkas Keterisolasian

“Kami targetkan BLT-DD Desa Rombasan tahap III minggu depan cair, sehingga masyarakat bisa terbantu dalam kondisi sulit ekonomi untuk memenuhi kebutuhannya,” terangnya

Dia juga menyampaikan, Pemdes Rombasan mendapatkan pagu anggaran DD Rp. 802.573.000, sehingga dari anggaran tersebut di anggarkan 22 persen untuk BLT-DD dengan jumlah penerima 66 KPM.

Di depan KPM Muhlis berharap agar BLT-DD sebesar 600 ribu dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari hari, sehingga uang tersebut bermanfaat di tengah pendemi covid-19

“Uang 600 ribu itu gunakan dengan baik, silahkan balanjakan kebutuhan pokok untuk menupang kebutuhan sehari hari,” harapnya

Hadir dalam kegiatan itu, Pemerintah Kecamatan Pragaan Jajaran Polsek Prenduan, Pendamping Desa dan Perangkat Desa Rombasan.(mh)

Related Posts

1 of 3,049