Politik

PB HMI Tetapkan Kongres XXXI 2020 di Jakarta

hmi malang, hmi unisma, hmi malang demo, indonesia gawat darurat, kepemimpinan jokowi, jokowi-jk, nusantara, nusantaranews, nusantara news
Aliansi Himpunan Mahasiswa Islam Universitas Islam Malang (HMI UNISMA) menggelar aksi demonstrasi, Jumat (14/9/2018). (Foto: dok. NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Rapat harian Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang berlangsung Jumat lalu memutuskan Kongres PB HMI diselenggarakan di Jakarta pada Maret 2020.

Berkaitan hal tersebut, Pj Ketum PB HMI Arya Kharisma Hardi, Bendum Abdul Rabbi Syahrir beserta seluruh fungsionaris PB HMI telah memilih dan menetapkan Ali Zakiyudin sebagai ketua Panitia Nasional Kongres (PANASKO) ke-XXXI Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).

“Agenda pemilihan dan penetapan panitia kongres tersebut sebagai bentuk usaha dan upaya untuk merumuskan visi dan gagasan besar HMI dalam menjawab tantangan masyarakat hari ini,” kata Arya Kharisma melalui keterangan tertulis.

Ali Zakiyudin dinilai cukup kompoten dan siap dalam mengkordinir panitia nasional pada kongres XXXI di Jakarta. Kader HMI Cabang Jakarta Barat tersebut menyampaikan rasa terimakasih atas amanah yang telah diberikan oleh keluarga besar HMI kepada dirinya dalam mengkordinir kepanitiaan nasional pada momentum dua tahunan tersebut.

“Kongres selain mementum dua tahunan namun jauh di atas segalanya adalah bentuk lain daripada konsolidasi nasional HMI dalam merumuskan ide dan gagasan demi kemaslahatan umat bangsa dan negara,” ujar Ali.

Baca Juga:  Jelang Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Optimis Prabowo-Gibran Menang

Selain itu, kata Ali, kinerja kepanitian adalah semata-semata demi menjaga sukses dan lancarnya proses berjalannya kongres sampai dengan selesai, sehinga kepercayaan komitmen dan kerja kolektif panitia dan seluruh keluarga besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), adalah modal utama dalam menjaga berjalannya kongres dengan aman dan damai.

“Terimakasih kepada teman teman yang men suport saya untuk mejadi Ketua Panasko (Panitia Nasional Kongres) dalam rangka menyukseskan kongres XXXI HMI di Jakarta,” ucapnya.

Ali yang saat ini menjabat Wasekjen PB HMI Terpilih Menjadi Ketua Panitia Nasional Kongres Ke-31 HMI, Jakarta menjadi pilihan tuan rumah Kongres ke-31 Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).

Sesuai keputusan dalam acara rapat harian PB HMI, kongres akan berlasung pada tahun 2020.

“Pertimbangan pelaksanaan Kongres HMI ke-31 ini demi terwujudnya kondusifitas regenerasi dan jalannya organisasi ke depan,” kata dia.

Ali juga menambahkan, Kongres XXXI HMI nantinya Melaksanakan semua agenda kongres seperti yang tercantum dalam konstitusi HMI. Menetapkan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART), Garis-Garis Pokok Perjuangan Organisasi (GPPO), Program Kerja Nasional (PKN) serta pedoman-pedoman organisasi lainnya.

Baca Juga:  KPU Nunukan Menggelar Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara Calon DPD RI

“Kongres ini menjadi hajad kita bersama, saya tidak bisa jalan sendiri, kita bisa saling kerjasama untuk bagaimana mensukseskan Kongres XXXI di Jakarta,” tutur Ali.

Dia menambahkan, dalam Kongres XXXI HMI di Jakarta nantinya akan dilakukan pemilihan Formatur dan Mide Formatur Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) periode 2020-2022 serta anggota Majelis Pengawas dan Konsultasi (MPK) PB HMI sebagai badan pengawas dan konsultasi pelaksanaan ketetapan kongres. Pungkasnya. (red/nus)

Editor: Ach Sulaiman

Related Posts

1 of 808