Politik
Masyarakat Dayak Agabag Diimbau Fokus Dukung Satu Cawabup Nunukan
Published
1 year agoon
Ketua Dewan Adat Dayak Agabag Kaltara Agabag Hermanus. (Foto: Eddy S)
NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Menyikapi banyaknya figur dari kalangan Dayak Agabag yang masuk dalam survei Bakal Calon Wakil Bupati Nunukan dalam Pilkada Nunukan 2020, Ketua Dewan Adat Dayak Agabag Hermanus mengharapkan kepada masyarakat adat dayak Agabag, agar masyarakat adat dayak Agabag hanya mendorong satu figur calon wakil bupati saja.
“Saya minta kalangan tokoh dayak Agabag dalam Pilkada Nunukan 2020 mendatang agar menyatukan tekat mendukung satu sosok sebagai Wakil Bupati,” ujar Herman, Sabtu (14/3/2020).
Alasannya, lanjut Hermanus, lebih baik satu calon wakil bupati saja yang maju daripada ramai-ramai masuk atau dimasukkan di survei calon wakil bupati, Apalagi tanpa sepengetahuan yang bersangkutan, ujung-ujungnya, ungkap Herman tidak ada satu pun figur dayak Agabag yang lolos.
“Akibatnya sosok yang angka popularitas maupun elektabilitas surveinya kelihatan nilainya A, atau B kalau rata-rata nilai C dan D itu tidak lulus ujian atau survei,” paparnya
Hermanus yang saat ini juga duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Kaltara tersebut mengatakan dan sekaligus mengklarifikasi bahwa dirinya sudah menyatakan jauh sebelumnya kepada masyarakat adat dayak Agabag untuk tidak berkeinginan maju sebagai calon Bupati atau calon wakil Bupati Nunukan.
“Saya akan fokus pada tugas yang diamanatkan masyarakat saat ini, selaku anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara,” tegasnya.
Untuk itu, Hermanus meminya agar dirinya jangan dimasukkan dalam survei calon wakil bupati Nunukan dalam Pilkada Nunukan tersebut. Ia juga tak ingin menambah bingujg masyarakat Dayak Agabag dengan dinamika politik saat ini.
“Saya juga takut nanti ‘baper’ dengan hasil survei yang ada, lagipula memang kata hati dan bathin saya yang tidak siap untuk maju dalam bursa calon wakil bupati Nunukan. Juga agar masyarakat adat dayak Agabag tidak bingung dengan dinamika yang berkembang,” tandasnya.
Maka dari itu ia pun mempersilahkan masyarakat adat dayak Agabag yang menentukan dan memutuskan.
“Kalau pun figur yang kita didorong tersebut bisa diterima oleh bakal calon bupatinya dan bisa diterima semua pihak ya kita syukuri, dan kita bersatu,” pungkas Hermanus. (san)
You may like
Masyarakat Adat Dayak Agabag Fokuskan Satu Sosok Calon Wakil Bupati Nunukan di Pilkada 2020
Dayak Agabag Fokus Satu Calon Wakil Bupati di Pilkada 2020
Kader NasDem, Hermanus, Siap Ikut Berkompetisi Di Pilkada Nunukan 2020 Mendatang
Konflik Dengan PT MA, Dewan Adat Dayak Kaltara Bakal Gelar Ritual Hukum Adat
Terbaru
Tolak Kedatangan Pemimpin Junta Militer, BEM Nusantara Minta Pemerintah Tegas Soal Myanmar
NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Tolak kedatangan pemimpin Junta Militer, BEM Nusantara minta pemerintah tegas soal Myanmar. Koordinator pusat BEM Nusantara Eko...
Kisah Langka Pertemuan Kartini dengan Ajaran Islam yang Otentik
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta — Kisah langka pertemuan Kartini dengan ajaran Islam yang otentik. Hari Kartini diperingati setiap tahun sebagai hari kelahiran...
Perang Yaman: Angkatan Bersenjata Yaman Hampir Membebaskan Ma’rib
NUSANTARANEWS.CO, Sanaa – Perang Yaman: Angkatan Bersenjata Yaman hampir membebaskan Ma’rib. Jaringan televisi Lebanon al-Mayadeen pada hari Senin melaporkan bahwa...
Plecing Kangkung Kuliner Khas Lombok
NUSANTARANEWS.CO – Plecing kangkung kuliner khas Lombok. Saat berkunjung ke Lombok jangan sampai melewatkan diri untuk tidak mencicipi Plecing Kangkung....
Ilmu Pengetahuan Terbaru Terkait Seputar Puasa
NUSANTARANEWS.CO – Ilmu pengetahuan terbaru terkait seputar puasa ternyata telah menarik banyak perhatian. Studi menunjukkan bahwa time-restricted eating (TRE) dapat...