PeristiwaRubrika

Lima Unit Rumah Berkonstruksi Kayu Warga Dusun Bidari Habis Terbakar

Lima unit rumah berkonstruksi kayu warga Dusun Bidari, Gampong Leubok Pusaka Kecamatan Langkahan Aceh Utara terbakar
Lima unit rumah berkonstruksi kayu warga Dusun Bidari, Gampong Leubok Pusaka Kecamatan Langkahan Aceh Utara terbakar, Senin (25/5).

NUSANTARANEWS.CO, Aceh Utara – Lima unit rumah berkonstruksi kayu warga Dusun Bidari, Gampong Leubok Pusaka Kecamatan Langkahan Aceh Utara terbakar sekitar pukul 18:30 Wib, pada Senin (25/5). Tak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah, karena para korban tak sempat menyelamatkan barang di dalam rumahnya.

Menurut keterangan warga kepada Tuha Peut (Syaiful Anshori) dan Bapak Geusyik (Sulaiman) api diduga berasal dari petir yang menyambar instalasi listrik di samping Rumah Tgk. Umar (Imam Desa) saat hujan mulai reda.

Warga yang melihat kejadian itu langsung berusaha memadamkan api menggunakan peralatan seadanya. Namun, upaya warga tersebut tak berhasil karena api dengan cepat membesar membakar bangunan kayu tersebut.

Sekitar pukul 21:20, satu unit Mobil Pemadam Kebakaran tiba di lokasi, tapi api sudah mulai padam. Dan pada pkl 23.00 wib api berhasil dipadamkan seluruhnya oleh pihak damkar yang dibantu para warga yang berada disekitar lokasi.

Baca Juga:  BNPT, KPTIK, dan FORMAS Sukses Gelar JKM di Universitas Warmadewa

Sekdes mengatakan hingga kini pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran. Namun, yang pasti kejadian tersebut setelah terjadinya sambaran petir. “Lima unit rumah yang terbakar itu berbentuk toko dan saling berdekatan,” terang Sekdes Lubok Pusaka.

Polisi juga sedang mengamankan lokasi tempat kejadian peristiwa serta mendata para korban musibah.(ed. Banyu)

Related Posts

1 of 3,050