Hankam

Kapolres Palopo Menginisiasi Pembentukan Asosiasi Finance Palopo

Kapolres Palopo Menginisiasi Pembentukan Asosiasi
Kapolres Palopo Menginisiasi Pembentukan Asosiasi/Foto: Ist

NUSANTARANEWS.CO – Kapolres Palopo menginisiasi pembentukan Asosiasi Finance Palopo. AKBP Alfian Nurnas, SH, SIK, MH., menginisiasi acara kumpul-kumpul bertajuk “Silaturahmi dan ramah tamah antara Kapolres Palopo dengan Finance Se Kota Palopo” bertempat di Warkop Punggawa Kota Palopo, pada hari Rabu (15/01). Kegiatan ini bertujuan untuk merajut komunikasi dan mempererat tali silaturahmi.

Kapolres hadir dengan didampingi oleh Kasat Reskrim AKP. Ardi Yusuf, SIK, dan Kasub Humas Polres Palopo Iptu Edi Sulistyono SH.

Kegiatan silaturahmi Kapolres dengan Finance Se Kota Palopo berlangsung dengan hangat dan penuh keakraban. Pada kesempatan dialog, masing-masing utusan Finance memperkenalkan diri dan menyampaikan beberapa persoalan yang cenderung terjadi di lingkup kegiatan Finance itu sendiri.

Sementara menjawab beberapa pertanyaan yang muncul, Kasat Reskrim Polres Palopo menjelaskan terkait kebijakan atau teknis pengambilan, atau menarik (eksekusi) kendaraan motor oleh depkolektor harus sesuai dengan peraturan dan undang-undang yang berlaku, terutama undang-undang Fidusia. ”Terjadinya tindak pidana pada umumnya karena faktor ketidaktahuan terhadap aturan hukum yang berlaku,” kata Kasat Reskrim.

Baca Juga:  Tim Gabungan TNI dan KUPP Tahuna Gagalkan Penyelundupan Kosmetik Ilegal dari Filipina

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Palopo AKBP Alfian Nurnas mengucapkan terima kasih kepada seluruh perwakilan Finance Se Kota Palopo yang menyempatkan hadir dalam acara silaturahmi ini. Selanjutnya, Alfian mengusulkan perlu dibuat semacam asosiasi Finance sebagai wadah sharing bersama.

“Silaturahmi adalah hal yang baik. Jika nanti ada pertemuan berikutnya, coba dibuat semacam Asosiasi atau Komunitas Finance sebagai wadah untuk sharing segala macam persoalan yang cenderung terjadi dalam lingkup Pembiayaan,” ujar Kapolres Palopo.[]

Related Posts

1 of 3,049