NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Kepala BIN, Wakapolri, Kapolda mendatangi lokasi ledakan Kampung Melayu pada Rabu (24/5/2017).
Ledakan besar terjadi di halte Transjakarta Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur. Ledakan terjadi pukul 21.30 WIB. Warga di sekitar lokasi mengaku mendengar suara ledakan dua kali.
Polisi dan tim Gegana langsung ke lokasi. Mereka melakukan olah TKP dan menyisir sekitar lokasi ledakan.
Rabu (24/5/2017) semalam Wakil Kapolri Komjen Pol Syafruddin, Kepala BIN Budi Gunawan, dan Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan juga telah tiba di lokasi.
Mereka langsung bergabung dengan petugas yang melakukan olah TKP dengan mengenakan rompi anti peluru.
Ledakan terdengar berasal dari toilet yang berada di dekat halte Transjakarta.
Terlihat warga berkerumun menyaksikan kejadian pascaledakan dari luar garis polisi dan flyover Kampung Melayu. (ed)
Editor: Eriec Dieda