Rubrika

DPW Sarbumusi Jawa Timur Gelar TOT Kader Penggerak Manfaat Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

sarbumusi, sarbumusi jatim, jaminan sosial ketenagakerjaan, suryono pane, bpjs ketenagakerjaaan
Trainer of trainer kader penggerak manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sarbumusi provinsi Jawa Timur, Rabu (25/7). (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sarbumusi provinsi Jawa Timur bekerjasama dengan BPJS ketenagakerjaan kantor wilayah Provinsi Jawa Timur menggelar Trainer of trainer kader penggerak manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan.

Ketua DPW Sarbumusi Jawa Timur, Suryono Pane mengapresiasi terselenggeranya kegiatan tersebut.

“Tentu kami mengucapkan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Kanwil BPJS ketenagakerjaan Provinsi Jawa Timur atas kerjasamanya sehingga dapat terselenggara kegiatan TOT kader penggerak manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan,” ungkap Suryono dalam sambutannya, Rabu (25/7).

Suryono melanjutkan BPJS Ketenagakerjaan memiliki manfaat yang besar bagi buruh. “BPJS Ketenagakerjaan memiliki manfaat yang besar bagi pekerja,yang meliputi JKK, JKM, JHT dengan penambahan Jaminan Pensiun,” imbuhnya

Oleh karena itu dirinya akan membantu untuk mengoptimalkan sosialisasi kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

“Kita akan sampaikan kepada seluruh cabang-cabang untuk bertemu dengan pimpinan daerah di masing-masing cabang untuk membicarakan tindak lanjut kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Sementara itu, Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan, Eko Darwanto mengatakan akan meningkatkan manfaat dan pelayanan untuk peserta.

Baca Juga:  Bupati Nunukan dan OPD Berburu Takjil di Bazar Ramadhan

BPJS Ketenagakerjaan sedang mengusulkan peningkatan manfaat, serta menampung usulan dari masyarakat Indonesia untuk meningkatkan pelayanan dan benefit,” kata Eko.

Editor: Gendon Wibisono

Related Posts

1 of 4