Gaya HidupLintas NusaRubrika

Disponsori Socolatte Polres Pidie Jaya dan PMI Melakukan Kegiatan Donor Darah

Disponsori Socolatte Polres Pidie Jaya dan PMI melakukan kegiatan donor darah.
Disponsori Socolatte Polres Pidie Jaya dan PMI melakukan kegiatan donor darah. Foto Kegiatan donor darah Kapolres dan PMI Pidie Jaya di Mapolres Trienggadeng, Senin (13/04)

NUSANTARANEWS.CO, Pidie Jaya – Disponsori Socolatte Polres Pidie Jaya dan PMI melakukan kegiatan donor darah. Kegiatan acara donor darah ini digelar di Mapolres Pidie Jaya hari ini (13/4). Kegiatan berjalan lancar dan meriah meski tetap menerapkan protokol kesehatan mengingat penyelenggaraannya dilaksanakan di tengah merebaknya wabah Corona.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Pidie Jaya, di mana beserta jajarannya turut serta melakukan donor darah. Sedangkan para relawan PMI Pidie Jaya sebagai inisiator acara dikomandani langsung oleh kepala Markas PMI Pidie Jaya Samsul Bahri SE dan timnya. Sebagai tuan rumah, Kapolres langsung menjadi orang pertama yang diambil darahnya.

Kapolres Pidie Jaya AKBP M Musbagh Ni’am S.Ag.SH. MH mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung dan menyambut baik acara donor darah ini, apalagi dilakukan ditengah-tengah masa tanggap darurat, sehingga kegiatan ini harus didukung penuh sebagai misi kemanusiaan, kata Kapolres penuh semangat:

“Setetes daerah sangat bermanfaat dan berharga untuk menyelamatkan nyawa saudara kita.”

Baca Juga:  Dukung Di Munas Golkar 2024, Satkar Ulama Jawa Timur Beber Dukungan Untuk Airlangga

Dalam sambutannya, Kapolres berharap acara donor darah ini menjadi agenda rutin PMI Pidie Jaya setiap tahunnya dan Mapolres Pidie Jaya siap menjadi tuan rumah tempat kegiatan seperti hari ini, ujarnya.

“Kegiatan ini bisa dijadikan kegiatan rutin dan reguler, bahkan bisa diagendakan setiap triwulan, Kata Kapolres.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pelaksana Tugas Ketua PMI Pidie Jaya Said Abdullah, SH, M.KM. dan seluruh pihak serta relawan yang terlibat dalam mendukung kesuksesan acara ini, “Khususnya kepada seluruh relawan PMI beserta seluruh timnya yang luar biasa atas kerja ikhlas dalam misi kemanusiaan ini.”

Mengakhiri sambutannya Kapolres berpesan agar bekerja dan berjuang secara ikhlas yang kelak akan menjadi amal ibadah kita semua. Kapolres juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Socolatte yang telah menjadi sponsor utama kegiatan kemanusiaan ini.

Ketua Pelaksana Tugas Harian Said Abdullah, juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Pidie Jaya beserta jajarannya atas kerjasama dan tuan rumah yang baik dalam kegiatan ini. Juga kepada Owner Perusahaan Agroindustri Socollate Irwan Ibrahim yang selalu membantu setiap  kegiatan kemanusiaan di Pidie Jaya .

Baca Juga:  Anton Charliyan Dampingi Prabowo Makan Baso di Warung Mang UKA di Cimahi Jabar 

Sementara Owner Socolatte Irwan Ibrahim yang tidak dapat hadir, melalui sambungan telpon menyampaikan bahwa pihaknya akan selalu mendukung kegiatan apapun yang berhubungan dengan kepentingan masyarakat banyak, dan menyampaikan permohonan maaf bahwa tidak bisa berhadir dikarenakan sedang berada di kegiatan lain yang bersamaan waktunya dengan kegiatan donor darah di polres Pidie Jaya hari ini, terangnya.

Nyak Malik Wina salah Pengurus PMI mengatakan bahwa, Perusahaan Agroindustri Socolatte sudah membuktikan kepedulian dan komitmennya dalam membantu masyarakat Pidie Jaya.

Berdasarkan pantauan Nusantaranews.co, kegiatan donor darah hari ini secara keseluruhan berjalan lancar, aman dan tertib, mengingat kegiatan berlangsung di tengah musibah pandemi wabah corona. (M2/ed. Banyu)

Related Posts

1 of 3,049