NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Tercecer di beberapa tempat pemungutan suara (TPS), namun pasangan cagub cawagub nomor dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat (Ahok-Djarot) menang telak di arena pencoblosan lain. Sebagaimana terlihat di dua TPS, Ahok-Djarot jauh mengungguli cagub cawagub nomor urut 3 yang menjadi pesaingnya, Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi).
Diantaranya, TPS 027 Cengkareng, Cengkareng Barat, Jakarta Barat, Ahok-Djarot mendapatkan perolehan 466 suara. Sedangkan Anies-Sandi keok dengan hanya mendapatkan 9 suara.
Di TPS tersebut, suara yang digunakan pemilih mencapai 476 suara. Terdapat satu suara yang tidak sah.
Seperti diketahui, pada pembacaan rekapitulasi suara TPS tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panitia pemilihan Andri Setiawan yang didampingi anggota Maya Juniar, Nasrudin, Mulyadin, Selamet, Saiful Anwar dan Sarwani.
Simak:
- Ahok Kalah Telak Lantaran Blunder Sembako
- Ahok-Djarot Unggul di TPS Sandiaga Uno
- Anies-Sandi Menang di TPS Penjaringan Lokasi yang Digusur Ahok
- Ahok-Djarot Menang di TPS Rizieq Shihab Mencoblos
- Ahok-Djarot Tumbang, Basuki Tjahaja Jadi Pergunjingan Dunia Internasional
- Kekalahan Ahok-Djarot Nyata Di TPS Mega Nyoblos
Sementara itu, dua saksi dari dua pasangan cagub cawagub turut menyaksikan pembacaan hasil pemuungutan suara di TPS. Saksi dari pihak Ahok-Djarot diwakili Iis Sugiyanti, sedangkan dari Anies-Sandi menghadirkan Kamaludin.
Pewarta: Achmad Hatim
Editor: Achmad Sulaiman