HukumPolitik

Buwas Kepincut Jadi Kapolri

Kapolri/Ilustrasi
Kapolri/Ilustrasi

NUSANTARANEWS.CO – Bulan Juli mendatang, jabatan Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti telah memasuki masa akhir dinas. Sehingga, sejumlah Perwira bintang tiga Polri tengah digadang-gadang namanya untuk menggantikan kursi Badrodin.

Salah satu di antaranya, Komjen (Pol) Budi Waseso yang saat ini menjabat sebagai kepala BNN. Pria yang biasa dipanggil Buwas itu mengaku tak keberatan jika nantinya ditunjuk presiden menjadi orang nomor satu ditubuh Polri. “Saya kira semua prajurit Polri itu kalau dikasi mandat, amanah, pasti jalan. Tidak ada yang nggak lah,” ujar Buwas.

Buwas mengaskan sebagai anggota polisi dirinya harus siap menjalankan tugas apapun yang berkaitan dengan kepentingan negara. Hal itu, kata dia, sudah menjadi prinsip dasar bagi seorang polisi sejak awal dilantik. “Karena dari awal didiknya begitu. Kalau abdi negara itu khan harus nothing to lose. Tidak ada yang harus jadi beban,” ucapnya. (Baca juga: Buwas Diminta Jangan Bikin Kontroversi Lagi)

Baca Juga:  Tolak Pemimpin Omon-Omon, Milenial Jawa Timur Rame-Rame Sumbang Suara Tebal Khofifah di Pilgub

Saat diminta tanggapannya terkait siapa kira-kira yang paling berpeluang menjadi Kapolri dari sekian banyak nama perwira bintang tiga, Buwas tak mau melampaui kewenangan di luar dirinya. Menurutnya, penunjukan Kapolri menjadi hak prerogatif presiden. “Enggak lah jangan dikira-kira lah. Keputusannya ada pada presiden,” pungkasnya. (Baca: Dukungan Kepada BG Kembali Muncul)

Seperti diketahui, nama Buwas menjadi salah satu nama yang mengemuka untuk memimpin organisasi pasukan cokelat tersebut. Selain Buwas, Wakapolri Budi Gunawan dan Irwasum Komjen Pol Dwi Priyatno, serta mantan Kapolda DKI Tito Karnavian turut disebut akan menggantikan Badrodin Haiti. (Htm/Ed)

Related Posts

1 of 3,067