Kreativitas

Bulan Legislasi, DPR dan Blogger-Netizen Segera Saling Berbagi Informasi

NUSANTARANEWS.CO – Biro Pemberitaan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) semarakkan HUT DPR RI ke-71 dengan semangat kegiatan mendekatkan lembaga legislatif dengan masyarakat. Kegiatan bertema “Kenal Legislasi dan Parlemen Kita” ini dilaksanakan dengan menggandeng CEPP FISIP UI atau Pusat Studi Pemilu dan Partai Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, yang populer dengan sebutan CEPP (Center for Election and Political Party).

Di balik kegiatan yang dibingkai dengan nama “Kopi Darat Blogger dan Netizen #BulanLegislasiDPR” ini ada kesadaran DPR RI sebagai lembaga legislatif untuk mewujudkan parlemen yang modern. Dengan kata lain, DPR RI hendak manjadikan parlemen bisa lebih mudah diakses oleh masyarakat luas, menjadi parlemen yang berbasis informasi dan teknologi, yang akhirnya akan menjadi representasi masyarakat.

Disamping itu, acara yang nantinya akan disetting secair mungkin mengusung misi edukasi dan transformasi pemahaman kepada masyarakat terkait proses legislasi di DPR RI. Hal ini seirama dengan kenyataan masyarakat Indonesia yang sudah banyak tersentuh dunia internet. Dimana seluruh informasi bisa didapat dengan mudah.

“Saat ini masyarakat sudah ramah dengan penggunaan media sosial. Oleh karena itu, DPR sebaiknya menggunakan media sosial sebagai sarana untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, salah satunya dengan menggandeng blogger dan netizen. Blogger dan netizen memiliki peranan penting dalam menyampaikan informasi yang bersifat lebih personal bagi pembacanya,” terang panitia penyelengara dalam TOR yang diterima nusantaranews.co, Selasa (23/8) malam.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa, cara blogger dan netizen berkomunikasi lewat tulisan tidak jarang mampu membentuk pola berpikir para pembaca begitu pula sebaliknya. Sementara itu, Sosial Media menjadi penting karena merupakan salah satu turunan dari tiga indikator Parlemen Modern yaitu penggunaan teknologi, mudah diakses, dan menyerap aspirasi serta melakukan fungsi sebagai lembaga perwakilan rakyat.

“Sebagai salah satu fungsi yang melekat pada DPR RI, fungsi legislatif membuat DPR mampu membuat dan mengesahkan UU (undang-undang). Namun masyarakat seringkali tidak paham bagaimana proses pembuatannya mulai dari masih berbentuk RUU (rancangan undang-undang) hingga disahkan menjadi UU. Ketidaktahuan ini menimbulkan anggapan/kesan di masyarakat bahwa DPR bekerja lambat dan tidak bisa memenuhi target UU yang telah ditentukan sebelumnya. Oleh karena itu, program Kopi Darat dengan para blogger dan netizen ini menjadi agenda yang menarik, agar kedua belah pihak (blogger dan netizen serta DPR RI) bisa saling berbagi tentang bagaimana proses legislasi di DPR,” tulisnya penuh penjelasan.

Sebagai informasi, kegiatan yang akan dilaksanakan Rabu, 24 Agustus 2016 di Operation Room DPR RI mulai pukul 12.00 – 17.00 WIB akan diisi oleh narasumber yang terdiri dari Rieke Diah Pitaloka, Akbar Faizal, Eva Kusuma, Budiman Sudjatmiko, Meutya Hafid, dan Dede Yusuf Macan Effendi. Walaupun kegiatan akan dikemas secara santai, dipastikan akan sarat dengan diskusi dua arah. Dimana antara peserta dan perwakilan DPR RI bisa saling bertukar pendapat, memberi masukan dan menyampaikan kritisi yang membangun. (MRH/Sel/Red-02)

Related Posts

1 of 4