Hankam

Aster KSAD Sebut TMMD 110 Percepatan Pembangunan Desa

Aster KSAD sebut TMMD 110 percepatan pembangunan desa.
Aster KSAD sebut TMMD 110 percepatan pembangunan desa.

NUSANTARANEWS.CO, Kota Mojokerto – Aster KSAD sebut TMMD 110 percepatan pembangunan desa. Dalam rapat virtual terkait TMMD di wilayah Kodam V/Brawijaya, Selasa, 12 Januari 2021, Aster KASAD, Mayjen TNI Nurcahyanto menyebut jika program TMMD 110 mendatang, diharapkan bisa mempercepat pembangunan daerah atau Desa tertinggal.

“Terutama membantu, dan meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar dalam situasi pandemi Covid-19,” kata Aster.

Sementara itu menanggapi hal tersebut, Dandim 0813/Bojonegoro Letkol Inf Bambang Haryanto menegaskan jika TMMD di wilayahnya itu nantinya akan digelar di 2 Desa, diantaranya Jatimulyo dan Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo.

“Programnya meliputi pengaspalan jalan, rutilahu dan beberapa program fisik lainnya,” jelasnya.

Sedangkan, untuk program non fisik, ia mengatakan jika program itu nantinya akan melibatkan instansi terkait, terutama mengenai penyuluhan hukum hingga kesehatan. “Semua pihak kita libatkan untuk mendongkrak ekonomi dan SDM masyarakat,” pungkasnya.

Sumber: Kapenrem 082/CPYJ.

Related Posts

1 of 3,049