Berita UtamaPeristiwaRubrikaTerbaru

Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya Kunjungi Lokasi Kebakaran di Tambora

Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya Kunjungi Lokasi Kebakaran di Tambora
Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya kunjungi Lokasi Kebakaran di Tambora, Rabu, 6 Desember 2023.

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ketua TAP Jakarta Barat Brigen Purn Dr Erry Herman bersama rekan-rekan Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) mengunjungi lokasi kebakaran di Jalan Sawah Lio Gang 11, Kelurahan Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat (Jakbar) yang dilanda kebakaran pada hari Minggu, 3 Desember 2023 lalu.

Seperti diberitakan, peristiwa kebakaran diduga bermula akibat korsleting listrik di salah satu rumah warga sekitar pukul 15.50 WIB. Api kemudian merambat membesar dengan cepat disertai kepulan asap hitam yang membumbung tinggi ke udara akibat banyaknya benda-benda yang mudah terbakar.

Erry Herman bersama rekan-rekan relawan Prabowo Gibran lainnya yang turut prihatin, kemudian mendatangi pemukiman warga yang dilanda kebakaran, mengamat rumah-rumah warga yang hangus dilalap si jago merah.

Kepada awak media Erry mengaku bahwa dirinya turut prihatin dengan peristiwa kebakaran yang melanda pemukiman padat ini. Apalagi iklim saat ini sudah mulai masuk musim hujan.

Baca Juga:  Kunjungi Pasar di Sidoarjo, Cagub Risma Janjikan Selesaikan Kesulitan Pedagang

“Kta turut prihatin dengan peristiwa musibah kebakaran ini, apalagi sekarang sudah mulai masuk musim hujan,” tutur Erry saat ditemui di lokasi hari Rabu, 6 Desember 2023 kemarin.

Selain meninjau lokasi kebakaran, TAP Jakarta Barat juga melakukan kegiatan aksi sosial, berdialog dengan warga serta memberi hiburan kepada warga yang tertekan akibat terkena musibah agar bisa melepaskan ketegangan dan lebih santai. (Red)

Related Posts

1 of 60