NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Puluhan kalangan muda dari Tidar (Tunas Indonesia Raya) Jatim datang ke DPRD Jatim, Kamis (6/1) sore. Kedatangan mereka ke DPRD Jatim diterima para pengurus fraksi Geridra DPRD Jatim.
Ketua fraksi Gerindra Jatim Mohammad Fawait mengatakan kedatangan para kader Tidar Jatim dengan tujuan untuk memberikan pendidikan politik bagi anak muda dimana politik tersebut harus diisi oleh orang yang punya semangat tinggi.
“Harapannya ke depan banyak anak muda untuk masuk dalam politik dan membawa perubahan di Jatim,” jelas pria asal Jember ini, Kamis (6/1).
Tujuan utamanya, sambung Fawait,agar anak-anak muda bisa menjadi penguat-penguat untuk Pemilu 2024 mendatang bagi Gerindra baik Pileg maupun Pilpres. ”Untuk Gerindra memenangi Pemilu 2024 di Jatim dan tentunya untuk ketum Prabowo di Pilpres 2024,” jelasnya.
Sedangkan wakil ketua Tidar Jatim Rian Septrianto Maulana mengatakan dalam Pemilu 2024 mendatang, hamper mayoritas pemilih adalah kalangan muda. “Tidar Jatim mengajak kalangan muda untuk masuk dalam dunia politik untuk berperan aktif di Pemilu 2024 mendatang,” jelasnya.
Diungkapkan oleh Rian, dengan datang ke DPRD Jatim untuk memberikan pembelajaran anak muda tentang politik. “Setelah dari DPRD Jatim, Tidar Jatim akan membuat program-program kerja untuk menarik kalangan muda untuk bergabung dan terjun ke dunia politik,” jelasnya.
Soal kedatangan ke DPRD Jatim juga, lanjut Rian, adalah kalangan muda yang merupakan hasil rekrutmen pengurus Tidar Jatim atas kalangan muda di Jatim. “Tidar Jatim menjadi patron Tidar se Indonesia karena telah melakukan rekrutmen besar-besaran kalangan muda di Jatim,” tutupnya. (setya)