Berita UtamaLintas NusaTerbaru

KASAD Minta Para Prajurit AD di Nunukan Bersinergi Dengan Pemerintah Pulihkan Ekonomi

KASAD Minta Para Prajurit AD di Nunukan Bersinergi Dengan Pemerintah Pulihkan Ekonomi
KASAD minta para prajurit AD di Nunukan bersinergi dengan pemerintah pulihkan ekonomi/Foto: KASAD Jend. TNI Dudung Abdurrahman didampingi para Pejabat TNI dan unsur Forkompimda Nunukan di Pos Pamtas Aji Kuning, Kamis (6/1)

NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Memulihkan ekonomi akibat pandemi Covid-19 bukanlah semata-mata menjadi tugas Pemerintah. Tapi dengan sinergitas semua pihak yang bahu membahu dan saling bergotong royonglah maka pademi akan berahir dan ekonomi dapat dipulihkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Dudung Abdurrahman di depan anggota Satgas Pamtas Yon Armed 18/Komposit di Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara, Kamis (6/1).

“Untuk itu kepada semua Prajurit TNI AD terutama anggota Sagas Pamtas Yon Armed/18 Komposit saya minta dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah untuk bersama-sama memulihkan ekonomi tanpa meninggalkan tugas utama sebagai benteng pertahanan,” tuturnya

Jenderal Dudung menjelaskan, kendati tugas para prajurit adalah dalam bidang pertahanan dan keamanan negara, namun prajurit juga harus mampu berinovasi posiif diantaranya dengan memperkuat ketahanan pangan.

Baca Juga:  Identitas Siswa, Pemberlakuan Seragam Baru Siswa Sekolah Banjir Dukungan

“Bisa dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong milik masyarakat untuk diolah sebagai lahan produktif yang nantinya dapat menjadi lahan percontohan bagi masyarakat,” ungkap KASAD.

Lebih lanjut kepada para Prajurit TNI AD yang bertugas di Perbatasan seperti di Nunukan, Jenderal Dudung menekankan agar benar-benar menjalankan tugasnya dengan baik sebagai alat pertahanan negara.

“Tidak sampai 50 meter dari tempat saya berdiri ini, sudah masuk wilayah negara tetangga (Malaysia – Red). Maka jati diri kita sebagai prajurit tentu harus kita tunjukan,” tegasnya.

Diketahui, kehadiran orang nomor 1 dalam tubuh TNI Angkatan Darat di Pulau Sebatik ini dalam rangka kunjungan kerja. Selain mengunjungi Pos Pamtas Aji Kuning, KASAD juga mengunjungi SDN 06 dan SMPN 01 Sebatik di Desa Aji Kuning

Di tempat tersebut Jenderal Dudung memberi pengarahan Pancasila dan Kebangsan. Nampak para siswa SD dan SMP menyimak pelajaran yang diberikan oleh KASAD.

Hadir dalam kujungan kerja KASAD di Sebatik tersebut beberapa pejabat TNI seperti Pangdam VI/Mulawarman (Mayjend TNI Teguh Pudjo Rumekso), Dandim 0911/Nnk Let Kol (Czi) Eko Pur Indrianto, Danlanal Nunukan Letkol Laut (P) Arif Kurniawan Hartanto, Dan Yon Armed /18 Komposit dan beberapa perwira TNI lainya dari Kodam, Korem dan dari Mabes AD.

Baca Juga:  Demokrat Raup Suara Diatas 466 Ribu, Ibas Kokoh 312 Ribu Lebih

Selain itu hadir pula Bupati Nunukan (Hj. Asmin Laura Hafid), Kapolres Nunukan, Kajari Nunukan, Anggota DPRD Kabupaten Nunukan dan Tokoh masyarakat. (Red)

Pewarta: Eddy Santry

Related Posts

1 of 3,049