Puisi Dyah Titi Sumpenowati
Titik Nol
Di tempat ini aku mulai mencari
Titik temu
Penggambaran itu terngiang dalam ingatku
Bersinggungan dengan masa lalu
Cahaya temaram saat itu
Membawa damai di relung jiwaku
Tak terang memang
Tapi cukup membuka jalan
Di titik ini
Kupastikan doa melangit
Langkahku takkan putus
Anakmu aman di tangan semesta
Purwokerto, 7 Maret 2019
Berteman Waktu
Saat jarak dirasa tak waras
Kurasa kuharus bergegas
Masa tak pernah menunggu
Tipikal para penunda waktu
Serba-serbi dunia dikejar manusia
Sungguh hanya fana belaka
Aku dengan asaku
Mana jalanku?
Purwokerto, 4 Maret 2019
Pamit
Waktu tak pernah menunggu
Sebab itu aku berlari
Secepat cahaya
Teruntuk yang terkasih
Kurajut mimpi bertemankan doamu
Pergi untuk pulang
Tertanda anakmu
Banyumas, 1 September 2018
Musim Berganti
Daun itu berguguran
Mungkin waktunya sudah tiba
Musim akan berganti
Tapi hati ini tetap menanti
Daun itu meranggas kembali
Rimbun bersemi musim berganti kembali
Tapi kabar hati ini
Masih tetap menunggu yang tak kunjung kembali
Purwokerto, 14 Maret 2019
Dyah Titi Sumpenowati lahir di Banyumas, 30 Januari 1999. Tinggal di Karangdadap Rt 03/04, Kec.Kalibagor,Kab.Banyumas. Menyukai sastra dan seni, suka menulis, menyukai musik dan tertarik belajar bahasa Inggris, saat ini menjadi mahasiswa semester 2 di IAIN Purwokerto. Bisa dihubungi via, email: [email protected], [email protected], dts_dyati18, Twitter: dts_dyati18
__________________________________
Bagi rekan-rekan penulis yang ingin berkontribusi (berdonasi) karya baik berupa puisi, cerpen, esai, resensi buku/film, maupun catatan kebudayaan serta profil komunitas dapat dikirim langsung ke email: [email protected] atau [email protected]
Baca: 10 Hal Yang Harus Diketahui Sebelum Kirim Tulisan ke Nusantaranews.co