Lintas NusaPeristiwaRubrika

Warga Trenggalek Sambut Gembira Program RTLH Kawalan DPR RI

Anggota Komisi X DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Muh Nurcholis)
Anggota Komisi X DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Muh Nurcholis)

NUSANTARANEWS.CO, Trenggalek – Sebanyak 23 Rumah Tak Layak Huni (RTLH) di Desa Jati, Kecamatan Karangan, Kabupaten Trenggalek, Jatim telah berhasil terselesaikan. RTLH ini berhasil memberikan senyum lebar warga yang tak mampu membangun tempat berlindung dari panas dan hujan. Program ini adalah besutan dari Anggota Komisi X DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono atau biasa disapa Ibas.

“Program RTLH telah lama berlangsung namun persebarannya sangat menyesuaikan. Mengingat wewenang yang luas dan kebutuhan antar daerah yang sangat beragam,” terang Ibas saat berkumpul dengan warga Desa Jati, Minggu (18/11/2018).

Telah diketahui bersama RTLH telah dimulai sejak kepemerintahan Presisen RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. Menginjak usianya yang mencapai 10 tahun telah berhasil melakukan pembangunan hingga ratusan ribu rumah.

Mas Ibas juga mengingatkan bahwa jumlah bantuan yang diterima masing-masing akan berbeda. Namun hal itu tidak perlu diperdebatkan karena dengan adanya bantuan maka akan selangkah lebih baik. Setidaknya penerima menjadi lebih layak di mata umum.

Baca Juga:  Gelar Pertemuan, Anies Beri Sinyal Dukung Cagub Luluk di Pilgub Jawa Timur

“Bantuan perumahan swadaya akan konsisten dan berjalan dari waktu ke waktu. Dan mohon dukungan warga agar diberikan kemampuan untuk melakukan pengabdian secara lebih,” tambah putra bungsu Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono tersebut.

Kepala Desa Jati Suyitno mengungkapkan bahwa program RTLH sangat layak untuk dilanjutkan. Bahkan harapan dari warga untuk lebih bisa ditingkatkan nominal penerimanya. Hal ini mengingat masih banyaknya rumah warga lain yang membutuhkan.

“Semoga kedepannya nominal untuk penerima program RTLH bisa ditambah, syukur-syukur kalau penerima program RTLH ini bisa ditambah. karena masih banyak keluarga yang hidup di garis kemiskinan dan pantas mendapatkan progam RTLH,” cetus Kepala Desa.

Pewarta: Muh Nurcholis
Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 3,205