Hukum

Sengketa Pilpres, PKS Minta Percayakan pada Mahkamah Konsitusi

Sengketa Pilpres, Anggota Fraksi PKS DPR RI, Mardani Ali Sera Minta Percayakan pada Mahkamah Konsitusi. (Foto Untuk NUSANTARANEWS.CO)
Sengketa Pilpres, Anggota Fraksi PKS DPR RI, Mardani Ali Sera Minta Percayakan pada Mahkamah Konsitusi. (Foto Untuk NUSANTARANEWS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Mardani Ali Sera, Anggota Faksi PKS DPR RI minta semua pihak untuk mempercayakan integritas dan kapasitas hakim lembaga Mahkamah Konsitusi (MK). Hal ini ia sampaikan kepada semua kubu yang bersengketa dalam Pilpres 2019.

“Mari kita percaya pada intergritas, dan kapasitas,” kata Mardani, Jumat (14/6/2019).

Lebih lanjut, Ia mengatakan MK punya kedudukan yang spesial, “lembaga ini salah satu produk reformasi, dan memiliki sejarah penyeimbang tiga lembaga negara, eksekutif legislatif dan yudikatif,” ujarnya.

Karena itu, menurut mardani kita semua harus percaya lembaga MK bisa bener independen dan profesional, “Saya masih percaya, Marwah peradilan kita masih hidup pada hakim Hakim Mk yang sekarang,” katanya.

Wakil ketua Komisi II DPR itu mengatakan bahwa bawa wajar saja saat ini MK menjadi sorotan masyarakat banyak, “Saya berharap MK bisa menjadikan momentum ini sebagai pembuktian bahwa lembaga ini sangat diperlukan dan bersikap adil dan profesional,” ujar Mardani.

Baca Juga:  Kapolres Inhil Ditunggangi Dewan Pers dan PWI untuk Diskreditkan PPWI

Ia menyatakan mendukung Pernyataan Hakim MK Suhartoyo Bahwa akan memasuki masa berat pembuktian merupakan pernyataan yang sangat bijak, “Bukti dan hanya bukti yang harus dijadikan landasan putusan yang berkeadilan,” katanya.

Terkakhir Ia mengajak semua masyarakat untuk mendokaan penelis Hakim MK, “Saya mengajak Tim Hukum Prabowo Sandi dan Jokowi Ma’ruf diberi kebijakaanan utk menjadikan sidang MK sbg ajak edukasi publik agar masyarakat kian dewasa dlm berdemokrasi,” pungkasnya.

Pewarta: Achmad S.

Related Posts

1 of 3,051