NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep segera memulai pelatihan tenaga kerja khusus masyarakat kepulauan di Balai Latihan Kerja (BLK) Khusus Kepulauan yang terletak di Kecamatan Arjasa, Kepulauan Kangean.
Sementara Bupati Sumenep Abuya Busyro Karim berharap kepada masyarakat kepulauan untuk memanfaatkan UPT BLK. Sehingga masyarakat dapat mengembangkan keterampilan dan skill yang dimiliki.
“Ketika masyarakat memiliki keterampilan dan skil maka tidak selamanya akan menjadi buruh kasar, mereka akan bekerja dengan keterampilan yang dimiliki,” terang Abuya Busyro, Sumenep, Selasa (16/7/2019).
Sementara itu, Kepala UPT BLK Arjasa Mardiana menuturkan pelatihan keterampilan kerja khusus masyarakat kepulauan akan dimulai akhir bulan juli hingga pertengahan agustus bulan depan. Saat ini sudah ada 50 orang peserta yang akan mengikuti pelatihan itu
Namun, dia juga memberikan kesmpatan bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti pelatiham kerja di BLK Arjasa masih tetap buka.
“Saya berharap, masyarakat Sapeken, Kangayan dan Arjasa untuk segera mendaftarkan diri dan memilih jenis pelatihan sesuai keinginannya,” harapnya
Lanjut Mardiana, terdapat empat kejuruan, yakni bordir, otomotif, mebel, dan las listrik. Pelatihan itu diperuntukkan untuk masyarakat kepulauan. Dia juga optimis dengan dimulai pelatihan kerja di BLK Arjasa akan menekan angka pengangguran di kepulauan.
Pewarta: Danial Kafi
Editor: Eriec Dieda