NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Kaukus Muda PPP Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Mendukung secara penuh keputusan KOPDAR Nasional Kaukus Muda PPP Yang dilaksanakan di Yogyakarta, Kamis 21 Maret 2019 lalu.
Koordinator Kaukus Muda PPP Kota Tangsel, Subur Septian menyampaikan bahwa pihaknya tetap komitmen untuk memperkuat semua lapisan dalam satu komando.
Baca Juga:
- Pasca Rommy Ditangkap KPK, Kaukus Muda PPP Berharap Suharso Antarkan Partai Lolos Parlementary Threshold
- Kaukus Muda PPP Dukung Keputusan Mukernas PPP dan Siap Jalankan Komando
- PPP Pubalingga: Mari Kita Hormati Keputusan Mukernas PPP
“Kaukus Muda PPP Kota Tangsel juga siap menguatkan seluruh lapisan mulai dari Ranting hingga Dewan Pimpinan Pusat untuk tetap dalam satu komando Amar Maruf Nahi Mungkar,” kata Subur dalam keterangan resminya yang diterima NUSANTARANEWS.CO, Selasa (2/4/2019).
Kaukus Muda PPP Kota Tangsel, lanjut Subur, juga siap membantu memenangkan Caleg Partai Persatuan Pembangunan di setiap Dapil. “Demi tetap terjaganya pembentukan perda-perda di tingkatan DPRD dan Undang-Undang di tingkatan DPR-RI yang bernuansa Islami,” ujarnya.
Tidak hanya itu, ia jua mengatakan, Kaukus Muda PPP Kota Tangsel pun mengajak para kaum milenial untuk tidak lagi menjadi follower dan harus mulai berani dalam mengambil sikap politik dalam menentukan Para Wakilnya di Pemilihan Legislatif ataupun di Pemilihan Presiden .
“Siap menjaga kondusifitas Pemilu 2019 demi terciptanya indonesia Yang Berkah,” tegasnya.
“Kaukus Muda siap mengerahkan semua kader Muda PPP se Tangerang Selatan untuk mengajak masyarakat dan memenangkan Capres 01 Jokowi dan KH. Ma’ruf Amin,” imbuh Subur. (mys/nn).
Editor: Achmad S.