Berita UtamaMancanegaraTerbaru

Iran Bebaskan 2 Warga Prancis

Iran Bebaskan 2 Warga Prancis
Iran bebaskan 2 warga Prancis.

NUSANTARANEWS.CO, Teheran – Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran mengumumkan pada hari Jumat bahwa dua warga negara Prancis yang dipenjara di Iran telah dibebaskan atas dasar kemanusiaan,

Dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat, Nasser Kanaani mengonfirmasi laporan tentang pembebasan dua warga negara Prancis itu.

Dia mengatakan dua warga negara Prancis, salah satunya juga berkewarganegaraan Irlandia, telah dibebaskan oleh Kehakiman Iran sebagai isyarat “niat baik”, dalam “tindakan kemanusiaan dan sesuai dengan undang-undang dan peraturan yang relevan.”

Juru bicara itu menjelaskan bahwa Iran telah membebaskan dua warga negara Prancis itu sebagai tanggapan atas permintaan yang diajukan Prancis di berbagai tingkatan dan setelah negosiasi, termasuk percakapan telepon hari Jumat antara Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian dan timpalannya dari Prancis Catherine Colonna.

Seperti diketahui, pada 3 Januari lalu, Juru Bicara Kehakiman Iran Massoud Setayeshi dalam sebuah konferens pers mengumumkan bahwa dua warga negara Prancis tersebut ditangkap atas tuduhan mata-mata dan kolusi terhadap keamanan nasional. (Banyu)

Related Posts

1 of 24