Mancanegara

Iran Akan Balas Israel Pada Waktu Yang Tepat Atas Pembunuhan Ilmuwan Nuklirnya

Iran akan balas Israel pada waktu yang tepat. 
Iran akan balas Israel pada waktu yang tepat  atas pembunuhan ilmuwan nuklirnya. Komandan Pasukan Quds Korps Pengawal Revolusi Islam Brigjen Esmaeil Qaani/Foto: Tasnim News Agency

NUSANTARANEWS.CO, Teheran – Iran akan balas Israel pada waktu yang tepat. Komandan Pasukan Quds Korps Pengawal Revolusi Islam berjanji bahwa pasukannya akan bekerja dengan “penjaga” Iran lainnya untuk membalas dendam atas pembunuhan ilmuwan nuklir terkemuka Iran Mohsen Fakhrizadeh. Pernyataan itu dikeluarkan menyusul seruan Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei melalui twitnya untuk menghukum para pelaku pembunuhan tersebut.

Dalam sebuah pernyataan, Brigjen Esmaeil Qaani mengecam “arogansi global, Zionisme, dan negara-negara yang menciptakan dan mendorong terorisme” karena membunuh ilmuwan Iran “dengan peluru Amerika”.

Komandan Pasukan Quds tersebut juga mengatakan bahwa IRGC bersama dengan “guardians of the Islamic homeland” lainnya akan membalas kejahatan para teroris dan tuan mereka atas darah Fakhrizadeh dan semua martir lainnya, lansir Tasnim News Agency.

Baca Juga:  Mantan Komandan NATO Menyerukan untuk Mengebom Krimea

Qaani menegaskan bahwa hilangnya aset seperti Fakhrizadeh tidak akan menghambat kemajuan Iran, tetapi malah akan mempercepat kemajuan negara.

Presiden Iran Hassan Rouhani juga mengisyaratkan mengenai kemungkinan pembalasan terhadap Israel atas pembunuhan seorang ilmuwan nuklir paling senior Iran baru-baru ini. Rouhani menegaskan bahwa negaranya akan merespons dengan cara dan waktu yang tepat.

“Iran akan membalas pembunuhan itu pada waktunya dan tidak akan mendorong Iran untuk membuat keputusan yang terburu-buru,” kata Rouhani pada hari Sabtu (28/11).

Selain menuding Israel, Rouhani juga mengatakan bahwa pembunuhan itu tidak akan memperlambat program nuklir Iran.

Dalam sebuah rapat kabinet yang disiarkan televisi. Rouhani juga menambahkan bahwa, “Pada waktunya, mereka akan bertanggung jawab atas kejahatan ini,” katanya. (Agus Setiawan)

Related Posts

1 of 3,049