Rubrika

Generasi Milenial Ponorogo Harus Lakukan Aksi Nyata

generasi milenial, milenial ponorogo, aksi nyata milenial, komunitas elang biru, elang biru ponorogo, nusantara, nusantaranews, nusantara news
Komunitas Elang Biru Kabupaten Ponorogo menggandeng Anggota DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (EBY) melalui Griya Aspirasi EBY Ponorogo menggelar Cangkrukan Generasi Milenial di Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jatim, Sabtu (13/10). (Foto: Muh Nurcholis)

NUSANTARANEWS.CO, Ponorogo – Komunitas Elang Biru Kabupaten Ponorogo menggandeng Anggota DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (EBY) melalui Griya Aspirasi EBY Ponorogo menggelar Cangkrukan Generasi Milenial di Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jatim, Sabtu (13/10).

Menurut Alfian Yudha Laksana selaku Ketua Komunitas Elang Biru Kabupaten Ponorogo, kegiatan yang dilaksanakan sebagai upaya merajut kembali demokrasi milineal bersama elemen mahasiswa yang ada di Kabupaten Ponorogo.

Selain itu menurut Alfian, Komunitas Elang Biru Kabupaten Ponorogo juga menjembatani mahasiswa di Ponorogo untuk mendapatkan Program beasiswa Bidik Misi dan beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) pada tahun 2018 ini melalui pengawalan Amggota Komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Mas Ibas.

Pihaknya juga mengapresiasi Mas Ibas melalui Griya Aspirasi EBY Ponorogo dalam memperjuangkan aspirasi anak muda Ponorogo dalam dunia pendidikan. Kedepannya, Alfian juga berharap kepada para mahasiswa penerima beasiswa Bidik Misi dan beasiswa PPA yang dikawal oleh Ibas bisa bergabung dalam Komunitas Elang Biru Ponorogo.

Baca Juga:  Suasana Lebaran Berkilau di Pantai Lombang: Pertunjukan Seni dan Festival Layangan LED Menyambut Diaspora Sumenep

“Lebih penting teman-teman mahasiswa dapat bersama mengeluarkan aspirasi-aspirasinya untuk lebih membangun demokrasi di kalangan generasi milinial melalui Komunitas Elang Biru,” papar Alfian Yudha Laksana.

Sementara itu perwalilan Koordinator Kecamatan (Korcam) EBY, Noorwanto yang juga Korcam EBY Siman menyampaikan terimakasih atas kepercayaan diberikan oleh Ibas dalam membantu menyerap aspirasi masyarakat dan menyalurkan bantuan program dari Ibas bagi masyarakat Ponorogo.

Sedangkan Koordinator Kabupaten Griya Aspirasi EBY Ponorogo, Masrul Harianto mengucapkan terimakasih kepada para relawan, Korcam EBY maupun Kordes EBY se-Kabupaten Ponorogo yang telah bersusah payah dan bekerja keras dalam menyalurkan aspirasi masyarakat untuk disampaikan kepada EBY maupun membantu menyalurkan program dari EBY bagi masyarakat Ponorogo.

“Kami juga apresiasi kepada Komunitas Elang Biru Ponorogo yang ikut mensosialisasikan Mas Ibas dan Griya Aspirasi EBY di kalangan generasi milenial serta begerak dalam berbagai aksi sosial dan aksi nyata bersama masyarakat Ponorogo,” terang Masrul.

Pada kesempatan itu juga diserahkan piagam penghargaan kepada para mahasiswa penerima beasiswa Bidik Misi dan beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) pada tahun 2018. “Terima kasih atas segala bantuan dari Mas Ibas sehingga kami dipercaya mendapat bantuan beasiswa PPA pada tahun ini,” aku Wiwin salah satu penerima beasiswa PPA yang diamini Dina penerima beasiswa yang lain.

Baca Juga:  AHY Dapat Batik Tulis Burung Hong, Inilah Artinya

Pewarta: Muh Nurcholis
Editor: M Yahya Suprabana

Related Posts

1 of 3,151