Budaya / SeniKhazanahRubrika

Diulang: Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip Hadiri Perayaan Dua Abad Dickens

Pangeran Charless beserta Istrinya Camilla hadiri acara ulang tahun untuk Charles Dickens. (FOTO: Tempo)
Pangeran Charless beserta Istrinya Camilla hadiri acara ulang tahun untuk Charles Dickens. (FOTO: Tempo)

NUSANTARANEWS.CO – Dickens Sheffield Fellowship, komunitas penggemar Charles Dickens rayakan hari lahir Dickens yang ke-200 tahun pada 7 Februari 2012 silam. Komunitas yang dipimpin Sue Worlmad ini berdiri sejak 1904 dan memiliki 57 cabang di seluruh dunia seperti Palo Alto, California, Cleveland, AS, dan Adelaide, Australia. Komunitas ini rutin gelar pertemuan bulanan.

Sekretaris anggota komunitas menyampaikan keistimewaan Dickens. “Detail dari setiap karya Dickens sangat luar biasa. Ia benar-benar tak bisa berhenti menulis,” kata Di Jones sebagaimana dilaporkan Harian The Star, Selasa (7/2/2012).

Penggemar setia Dickens, lanjutnya, telah membaca, mempelajari, dan membedah karya-karyanya selama hampir 30 tahun.  Menurut Di Jones, kehidupan masa kecil Dickens yang keras, menjadi sisi lain dari keistimewaan Dickens. “Charles harus bekerja keras sejak kecil, keluarganya harus menjual seluruh perabotan untuk menyambung hidup,” katanya.

Hal senada disampaikan Ketua  Dickens Sheffield Fellowship,  Sue Worlmad. “Karakternya sungguh kaya dan hidup dan karyanya mengiringi perjalanan rakyat Inggris,” katanya.

Baca Juga:  Ketum Gernas GNPP Prabowo Gibran Deklarasikan Pemilu Damai Jaga NKRI Bersama 163 Komunitas Relawan

“Pada eranya, Charles sudah menyadarkan akan tingginya perbudakan anak. Hal ini menjadi isu yang mampu dibawa ke tingat yang lebih tinggi. Dickens menulis dengan sentimental anak-anak dan menggambarkan penderitaan mengenai anak miskin pada zamannya,” kata Sue Worlmad.

Dickens Fellowship Sheffield pun diundang dalam acara penghormatan bagi Charles Dickens yang diadakan oleh Kerajaan Inggris pada seminggu kemudian. Acara yang juga dihadiri oleh Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip ini diselenggarakan di Istana Buckingham.

Tulisan-tulisan Dickens yang banyak menceritakan anak-anak dan kerasnya kehidupan, segera membuatnya dikenal sebagai penulis fiksi. Ia juga menjadi seorang koresponden paruh waktu dan kemudian namanya dikenal di kalangan media massa. Dickens dikenang sebagai salah satu penulis paling dihormati di Inggris dan dunia.

Demikian, sedikit hal dari sekian banyak keistimewaan Dickens. Maka dari itu, Pangeran Charles atau Prince of Wales memimpin langsung acara peringatan bagi Charles Dickens. Pangeran Charles waktu itu didampingi istrinya Camilla atau Duchess of Cornwall menghadiri peringatan di London dan Portsmouth. Bahkan, di hari istimewa bagi sastrawan besar Inggris ini, Doodle Google pun turut meyayakannya.

Baca Juga:  Bupati Nunukan Resmikan Gedung Baru SMPN 4 Nunukan Selatan.

Penulis: Mugi Riskiana

Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 3,140