Daftar Ponsel yang Tak Dapat Lagi Didukung WhatsApp Awal Tahun 2018

plikasi WhatsApp. Foto: Istimewa/Nusantaranews

plikasi WhatsApp. Foto: Istimewa/Nusantaranews

NUSANTARANEWS.CO – WhatsApp telah mengumumkan bahwa beberapa sistem operasi tidak akan didukung aplikasi perpesanan tersebut dimulai pada malam pergantian tahun.

Mirror melaporkan, WhatsApp akan berhenti bekerja pada beberapa sistem operasi ponsel setelah tanggal 31 Desember 2017.

Aplikasi perpesanan yang menjadi salah satu yang saat ini paling populer tersebut telah mengumumkan di awal tahun dan menjelaskan bahwa mereka melihat ke depan pada platform iOS dan Android.

“Seiring kita melihat ke depan untuk tujuh tahun ke depan kami ingin memfokuskan usaha kami pada platform mobile yang sebagian besar digunakan orang,” kata perusahaan tersebut dalam sebuah postingan blog.

Perangkat yang menurut keterangan tidak dapat langi mengakses aplikasi pesan WhatsApp sejak awal tahun 2018 nanti di antaranya produk BlackBerry yang dijalankan dengan BlackBerry OS atau BalckBarry 10.

Hal tersebut dikarenakan meskipun belakangan BlackBerry telah beralih ke Android tahun ini, namun beberapa produk lebih tua masih menggunakan perangkat lunak in-house sendiri.

Selain itu produk ponsel apapun yang menggunakan OS Microsoft Windows 8.0 (atau yang lebih tua dari itu juga tidak dapat lagi memasang aplikasi WhatsApp. Bahkan Microsoft telah mengakui kekallahan dalam hal OS mobile-nya, jadi kurangnya dukungan WhatsApp seharusnya bukan hal yang mengejutkan lagi.

Sedari berdirinya tahun 2009, WhatsApp berlahan menambahkan lebih banyak fitur, seperti enkripsi dan video call end-to-end. Karena perkembangan dan berbagai dukungan cross-platformnya yang menawarkan berbagai kemudahan dan keamanan penggunanya WhatsApp menjadi platform pesan terpopuler di dunia.

Meskipun memiliki lebih dari satu miliar pengguna, banyak di antaranya masing menggunakan ponsel keluaran lama. Oleh karena seiring dengan perubahan dan perkembangan teknologi berarti harus ada penghapusan kompabilitas agar keamanan tetap up to date.

“Ini adalah keputusan yang sulit untuk kita buat, tapi hal ini yang tepat untuk memberi orang cara yang lebih baik untuk tetap berhubungan dengan teman, keluarga dan orang yang dicintai dengan menggunakan WhatsApp.”

Penulis: Riskiana

Exit mobile version