NUSANTARANEWS.CO – Juara bertahan Premier League, Chelsea membuat tawaran sebesar 25 juta poundsterling untuk bintang Everton jelang ditutupnya bursa transfer pemain musim panas.
Chelsea sejauh ini sudah mendatangkan Alvaro Morata dari Real Madrid dan Tiemoue Bakayoko dari Monaco.
Selain itu, The Blues juga secara mengejutkan menjual bintang andalannya Nemanja Matic ke Manchester United. Demi Bakayoko, Antonio Conte terpaksa harus melepas Matic.
Kini, The Sun melaporkan klub yang bermarkas di Stamford Bridge melempar tawaran untuk mendatangkan Ross Barkley. Playmaker The Toffees berusia 23 tahun itu telah menolak kesepakatan abru di Goodison Park.
Apalagi posisi Barkley perlahan mulai digeserkan Ronald Koeman menyusul kedatangan Wayne Rooney. Dan Barkley ingin bermain secara reguler demi mempertahankan statusnya di tim nasional Inggris.
Antonio Conte diketahui memang menunggu sampai akhir jendela transfer untuk membawa Barkley ke Stamford Bridge.
The Telegraph melaporkan, The Blues telah meluncurkan tawaran £ 25 juta untuk Barkley guna menghindari persaingan dengan rival sesama London, Tottenham Hotspur yang juga serius ingin mendatangkan pemain berusia 23 tahun itu.
Diam-diam kedua rival terlibat perlombaan untuk menggaet Barkley. Tapi, laporan juga mengungkapkan Everton justru berharap Spurs yang melakukan penawaran dengan harga sedikit lebih tinggi.
Koeman awalnya menginginkan 50 juta pounds untuk lulusan akademi muda mereka tersebut, tapi tidak ada klub yang siap untuk menebusnya dengan harga setinggi itu. (ed)
(Editor: Eriec Dieda)