NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Jawa Timur gelar konsolidasi untuk pemenangan paslon capres dan cawapres 03 di Jawa Timur. Konsolidasi digelar untuk mengejar kemenangan di pilpres dengan raupan suara sebanyak 68 persen.
Ketua TPD Jawa Timur Agus Setiadji mengatakan konsolidasi digelar untuk persiapan dalam menghadapi kampanye terbuka yang akan digelar minggu depan. “Jawa Timur adalah barometer kemenangan Ganjar-Mahfud jadi harus dimaksimalkan seluruhnya untuk pemenangan Ganjar-Mahfud,” jelas mantan sekjen Kemenhan RI ini.
Diungkapkan olehnya, dalam konsolidasi tersebut seluruh relawan dan mesin pendukung semua sepakat untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di pilpres. “Kualitas calon pemimpin kita sudah tidak diragukan lagi terlebih dalam melihat debat ketiga kemarin kualitas Ganjar sangat kompeten. Konsolidasi digelar juga dengan tujuan menjaga ritme seluruh relawan dan pendukung untuk memenangkan Ganjar-Mahfud,” sambungnya, Selasa (9/1/2024).
Dalam kampanye terbuka nanti, kata Agus, Ganjar-Mahfud akan keliling ke sejumlah daerah yang menjadi basis dan daerah yang kosong dukungan untuk meratakan kemenangan di Jawa Timur. “Jangan sampai nanti kita hanya kuat di sejumlah daerah basis, sedangkan ada daerah kosong pendukungnya. Kita masuki seluruh daerah di Jawa Timur untuk memenangkan Ganjar-Mahfud,” lanjutnya.
Soal hasil survei yang mengalahkan Ganjar-Mahfud, kata Agus, pihaknya menjadikan hasil survei tersebut sebagai cambuk untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Jawa Timur. “Ada lembaga survei yang netral maupun berpihak, namun kami punya hasil survei internal sendiri yang memastikan kemenangan Ganjar-Mahfud,” kata dia.
Sementara itu, terkait gabungnya gubernur Jawa Timur Khofifah dan mantan gubernur Jawa Timur Soekarwo di kubu Prabowo-Gibran, Agus mengaku hal tersebut tak mempengaruhi akar rumput untuk memberikan dukungan Ganjar-Mahfud di Pilpres. “Akar rumput belum tentu akan ikut pemimpinnya. Buktinya ada beberapa kantong-kantong yang abu-abu yang berpeluang untuk memberikan dukungan untuk Ganjar-Mahfud. Ini yang akan kita garap,” tandasnya.(setya)