Lintas Nusa

Babinsa Demuk Pertajam Peran Linmas dalam Mendukung Kamtibmas

NUSANTARANEWS.CO, Tulungagung – Bertempat di Balai Desa Demuk, Babinsa Serka Jarkasi, bersama dengan Bhabinkamtibmas, melaksanakan pengecekan anggota Linmas, dalam rangka menciptakan keamanan masyarakat menjelang persiapan Pilkada, Rabu(27/12/2018).

Tujuan dari kegiatan ini adalah, untuk memberikan pemahaman kepada anggota Linmas, tentang tugas dan fungsi Linmas dalam masyarakat. Linmas merupakan satuan perlindungan masyarakat desa yang mempunyai tugas, mendukung penanganan ketentraman, ketertiban dan keamanan.

Babinsa Serka Jarkasi, bersama dengan Bhabinkamtibmas, melaksanakan pengecekan anggota Linmas, dalam rangka menciptakan keamanan masyarakat menjelang persiapan Pilkada, Rabu(27/12/2018). Foto: Dok. Penrem
Babinsa Serka Jarkasi, bersama dengan Bhabinkamtibmas, melaksanakan pengecekan anggota Linmas, dalam rangka menciptakan keamanan masyarakat menjelang persiapan Pilkada, Rabu(27/12/2018). Foto: Dok. Penrem

Penyelenggara Linmas juga mempunyai beberapa fungsi yakni membantu memelihara dan meningkatkan kondisi serta tata tertib di kalangan masyarakat.

Membantu masyarakat menanggulangi dan mengurangi akibat yang ditimbulkan oleh gangguan keamanan dan bencana alam yang dapat mengakibatkan kerugian jiwa.

Dengan diadakan nya kegiatan tersebut, sesuai dengan harapan, para anggota Linmas memahami akan tugas dan tanggung jawabnya , baik dalam menciptakan keamanan masyarakat menjelang Pilkada, maupun keamanan masyarakat setiap harinya.

md/nn/prm

Related Posts

1 of 22