Ekonomi

Peringatan Hari Koperasi Ke-71 Diskop Sumenep Gelar Upacara

Upacara Hari Koperasi ke 71 di Kabupaten Sumenep. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Mahdi)
Upacara Hari Koperasi ke 71 di Kabupaten Sumenep. (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Mahdi)

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, memperingati hari koperasi ke 71, upacara hari koperasi ditempatkan di Halaman Kantor Bupati Sumenep yang berlangsung khidmat dan meriah.

Bupati Sumenep KH. A Busyro Karim dalam sambutannya mengatakan, saat ini koperasi semakin maju dan memberi kontribusi terhadap anggota dan masyarakat. Di sumenep koperasi dan UMKM mampu membuka peluang kerja bagi anggota hingga 45 persen. Jumalah anggota koperasi sebanyak 535 ribu orang dengan modal sendiri yang mencapai 199 M. Hal tersebut menunjukkan bahwa koperasi sangat strategis sebagai pilar kesejahteraan masyarakat.

Menurut Bupati, tema yang diambil pada hari koperasi tahun ini sangat tepat yaitu ‘Penguatan koperasi mendorong pertumbuhan ekonomi nasional’ “Keberhasilan tersebut jangan berpuas diri karena masih banyak pekerjaan rumah bagi koperasi agar berbenah untuk kemandirian koperasi,” terangnya, Sumenep, Rabu (25/7/2018).

Kata suami Nurfitriana tersebut mengatakan, saat ini era teknologi maka sudah saatnya usaha koperasi harus memanfaatkan teknologi. Sehingga keberadaan koperasi mampu memberikan warna dalam kehidupan masyarakat, lebih lebih dalam pengembangan ekonomi masyarakat.

Baca Juga:  Bupati Nunukan Resmikan Pengaspalan Jalan Menuju Gereja Santo Gabriel

Saat ini perubahan sangat cepat, menurut beberapa ahli harus memanfaatkan teknologi digital untuk kemajuan koperasi. Sebab beberapa koperasi beser bisa maju karena memanfaatkan teknologi digital

“Peringatan hari koperasi hari ini menjadi memontum untuk melakukan perubahan dan peningkatan kulaitas manusia, serta pemanfaatan teknologi koperasi,” terang Bupati saat sambutan

Sementara menurut Imam Trisnohadi Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Sumenep mengatakan keberadaan koperasi mampu menjadi penyanggah kesejahteraan bagi masyarakat. Terbukti saat ini banyak koperasi mampu membangun usaha, seperti produksi batik, pertokoan, simpan pinjam serta beberapa usaha lain. Hal tersebut bagian cara untuk menuju kesejahteraan bagi anggota koperasi dan masyarakat.

“Koperasi merupakan pilar ekonomi Negara, Kedepan masa depan koperasi sangat menjanjikan,” ucapnya

Kata Imam, saat ini jumlah koperasi di Kabupaten Sumenep mencapai 1.380. Dari jumalah tersebut Dinas Koperasi terus melakukan pembinaan, serta memberikan penghargaan terhadap koperasi berprestasi. Sehingga keberadaan koperasi betul betul menjadi solusi ekonomi masyarakat.

Baca Juga:  Penyumbang Terbesar, DBHCHT Jawa Timur Layak Ditambah Tahun 2025

Lanjut Imam, adapun agenda kegiatan hari koperasi tahun ini diantaranya memberian penghargaa kepada koperasi berprestasi, pemberian kredit kepada UMKM, donor darah dan kerapan sapi.

Pantauan Nusantaranews.co, Dalam upacara tersebut hadir Ketua TP PKK Ibu Nurfitriana Busyro Karim, Ketua DPRD Sumenep, Sekretaris Daerah, Kepala Kejari Sumenep, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Serta camat se Kabupaten Sumenep.

Pewarta: M. Mahdi
Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 3,149