PolitikTerbaru

Luhut BP Jadi Menko Maritim, Junimart: Pak RR Kurang Apa?

Anggota Komisi III DPR RI, Junimart Girsang/Foto via Antara
Anggota Komisi III DPR RI, Junimart Girsang/Foto via Antara

NUSANTARANEWS.CO – Anggota Komisi III DPR RI, Junimart Girsang, mengaku khawatir dengan terpilihnya Luhut Binsar Panjaitan menjadi Menteri Koordinator Kemaritiman dan Sumber Daya (Menko Maritim dan SD) menggantikan Rizal Ramli.

Pasalnya, menurut Politisi dari Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) itu, jika Luhut tidak mengerti terkait permasalahan kemaritiman, maka hal itu justru akan menghambat kinerja di sektor kemaritiman itu sendiri.

“Saya tidak paham kenapa Pak Luhut menjadi Menko Maritim, dan jujur saja saya mengkhawatirkan beliau tidak paham soal kemaritiman, dan itu akan menyebabkan fungsi kementerian tidak berjalan,” ungkapnya saat ditemui di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Rabu (27/7/2016).

Selain itu, Junimart juga mempertanyakan keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mencopot Rizal Ramli (RR) dari jabatan Menko Maritim. Padahal, lanjutnya, Rizal Ramli adalah sosok yang bisa menjadi contoh dan barometer bagi para pejabat maupun politisi dalam bekerja.

“Pak RR kurang apa? Beliau sudah sangat critical dan beliau sangat terbuka. Mungkin ada orang-orang yang mempunyai kepentingan dan pengaruh yang tidak nyaman dengan sifat Pak Rizal selama ini,” ujarnya.

Baca Juga:  France Announces New Investments in Moroccan Sahara

Saat disinggung apakah pencopotan Rizal Ramli adalah imbas dari bersebrangannya sikap Rizal Ramli dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang berujung pemberlakuan Moratorium terhadap Reklamasi Teluk Jakarta, Junimart pun meminta masyarakat untuk tidak berspekulasi.

“Kita tidak usah membahas perselisihan dengan Ahok, karena tidak akan menemukan titik temu. Karena saya kira Pak Rizal Ramli adalah sosok berbeda dan patut kita tiru. Dia tidak seperti politisi lain yang menganggap dirinya malaikat dan beranggapan selalu benar,” katanya. (deni)

Related Posts

1 of 3,067