Berita UtamaHukum

Soal Manuver Pansus ke Kejagung, Ini Reaksi KPK

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Kabiro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah mengaku pihaknya tidak khawatir terkait sejumlah manuver yang dilakukan oleh panitia khusus (pansus) Hak Angket DPR RI. Hal tersebut merespon adanya sejumlah manuver yang dilakukan oleh pansus terhadap aparat penegak hukum seperti Kepolisian dan Kejaksaan Agung (Kejagung).

“Namun jika manuver yang dilakukan oleh pansus itu mulai terkait dengan kewenangan KPK baru kami akan mempertimbangkan apa langkah yang akan kami lakukan,” ujar Febri di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Kamis (13/7/2017).

Mantan aktivis Indonesian Corruption Watch (ICW) itu menyebut manuver yang dilakukan oleh hak angket tidak akan menghentikan kerjasama yang dilakukan oleh KPK dengan Kepolisian dan Kejagung. Sebab pihaknya percaya bahwa Kepolisian dan Kajagung tetap akan menjalankan tugasnya sesuai dengan koridor hukum yang berlaku di negeri ini.

“Selain itu kami juga mendapat dukungan yanh cukup kuat dari jaksa agung dan jajarannya dari Polri pun demikian, jadi saya kira bagi kami tidak ada yang perlu dikhawatirkan dan dipermasalahkan,” pungkasnya.

Baca Juga:  Dukungan Total, Warga Surabaya Timur Doakan Cagub Risma Menang Pilgub

Sebagai informasi, pagi tadi sejumlah rombongan pansus hak angket menyambangi Kejaksaan Agung. Adapun tujuannya yakni untuk meminta dukungan Polri dalam kegiatan pansus.

Pewarta: Restu Fadilah
Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts

1 of 225