Hukum

KPK Minta Rini Soemarno Berikan Perhatian Serius

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) saat ini tengah menangani sejumlah kasus dugaan korupsi di lingkungan perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara). Beberapa kasus diantaranya adalah dugaan suap dalam pembelian pesawat dan mesin pesawat oleh PT Garuda Indonesia kepada perusahaan asal inggris Rolls Roce, kemudian dugaan suap dalam penjualan dua unit kapal perang PT PAL ke pemerintah Filipina, selanjutnya yang baru-baru ini adalah dugaan korupsi dalam penunjukan agen yang dilakukan oleh PT Jasindo dalam mengikuti tender penutupan suransi ‘oil nd gas’ pada 2009 serta jasa asuransi dan aet proyek pada tahun 2012 di BP Migas.

Atas hal tersebut, KPK melalui Kabiro Humasnya, Febri Diansyah mengingatkan Menteri BUMN, Rini Soemarno dan jajarannya untuk memberikan perhatian yang serius terkait sejumlah kasus tersebut.

“Penanganan kasus yang melibatkan sejumlah pimpinan direksi BUMN ini diharapkan menjadi perhatian yang serius bagi Kementerian BUMN, tentu saja Menteri BUMN agar memperhatikan secara serius,” tutur Febri di Jakarta, Senin, (8/5/2017).

Baca Juga:  Ketua DPC PPWI Inhil Dibebaskan Bukan karena Belas Kasihan, Wilson Lalengke: Dedengkot Pungli Saruji Harus Tetap Diproses Hukum

Febri menilai Kementerian BUMN belum secara serius menjadikan kasus-kasus tersebut sebagai pelajaran untuk melakukan pembenahan di jajaran internalnya. Hal tersebut terlihat meski sudah dilakukan pemecatan terhadap para petinggi di BUMN, namun praktik korup di lingkungan BUMN masih terjadi.

“Tidak cukup hanya dengan memberikan ketika sudah menjadi tersangka, tetapi hal ini juga dipalajari leih lanjut apa sebenarnya faktor yang menjadi penyebab,” pungkas Febri.

Pewarta: Restu Fadilah
Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts

1 of 234