Politik

DPR Curiga Australia Terlibat Insiden Kibar Bendera Bintang Kejora Di Konjen RI

NUSANTARANEWS.CO – Anggota komisi I DPR RI Fraksi PKB Syaiful Bahri Anshori mencurigai adanya sisipan politis yang dilancarkan pihak Australia menunggangi aksi pengibaran bendera Bintang Kejora di kantor Konsulat Jenderal RI di Melbourne, Australia, Jumat (06/1/2017).

Syaiful mengatakan pengibaran Bintang Kejora di Melbourne tersebut menambah catatan peristiwa buruk yang menyinggung bangsa Indonesia.

Sebelumnya, kata dia, muncul tindakan tendensius yang melecehkan pancasila bersumber dari militer Australia.

Syaiful mempertanyakan maksud baik Australia sebagai negara sahabat. Karena itu, Ia mengingatkan agar pemerintah negeri Kanguru tersebut tidak mencoba mengintervensi urusan Indonesia dengan Papua.

“Sebaiknya Australia tidak usah ikut campur urusan dalam negeri Indonesia,” ujar Syaiful saat dihubungi di Jakarta, Senin (9/1/2016).

Syaiful menganggap persoalan yang berkaitan dengan kedaulatan bangsa tidak bisa disepelekan. Karena itu, ia memastikan komisi I akan melakukan pembahasan serius mengenai rentetan kejadian yang terjadi di Australia itu.

“Besok Rabu, komisi I akan membahas persoalan tersebut dan kemungkinan semua pihak terkait akan diundang,” tandasnya. (Hatiem)

Related Posts

1 of 116