Berita UtamaLintas NusaTerbaru

72 Kades Dilantik, Bupati Baddrut Tamam Minta Berkomitmen Membangun Desa

72 Kades dilantik, Bupati Baddrut Tamam minta berkomitmen membangun desa
72 Kades dilantik, Bupati Baddrut Tamam minta berkomitmen membangun desa/Foto: Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam saat melantik 72 Kades di Mandhepa Agung Ronggosukowati.

NUSANTARANEWS.CO, Pamekasan – Bupati Pamekasan Madura H. Baddrut Tamam melantik 72 Kepala Desa (Kades) hasil pemilihan serentak beberapa waktu lalu, Pelantikan Kades terpilih ditempatkan di Mandhepa Agung Ronggosukowati Kabupaten Pamekasan. Jumat, 20 Mei 2022.

Dalam sambutannya Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam mengajak kepada semua kepala desa yang telah selesai dilantik untuk bekerja dengan tekun dan rajin untuk kemajuan desanya. Karena jika desa makmur maka Kabupaten Pamekasan akan hebat.

“Jika kepala desa yang selesai dilantik hari ini mampu memberikan perubahan dan membawa kemakmuran di desa, maka Kabupaten Pamekasan akan semakin hebat,” terang Baddrut Tamam.

Selain itu Bupati Baddrut Tamam meminta kepada semua kepala desa untuk membangun komitmen yang tinggi dalam menjalankan roda Pemerintahan Desa. Pembangunan di desa akan maksimal jika kepala desa memiliki komitmen tinggi, serta kompak bersama perangkat desa yang lain untuk memajukan desa.

Baca Juga:  Peningkatan Kapal Perang Kelas Alvand Iran dengan Rudal Canggih

Kata Baddrut, juga yang tak kalah penting selalu diingat, bahwa sejatinya pemimpin itu sebagai pelayan masyarakat, maka dari itu kepala desa yang terpilih dan dilantik hari ini harus mampu memberikan pelayanan yang baik kepada semua masyarakat.

“Ingat, sampean semua dilantik sebagai Kepala Desa karena dipilih oleh rakyat, maka pengabdian kita kepada rakyat dan negara ini jangan pernah tanggung,” tegas politisi PKB itu.

Bupati juga berpesan menjadi pemimpin saat ini punya tantangan berat, pertama saat ini memasuki era revolusi industri, sehingga pemimpin dituntut agar bekerja yang luar biasa, penuh kreatif dan inovatif. Kedua, di era saat ini juga bertemu dengan pandemi Covid-19 yang semua dituntut agar bekerja mematuhi protokol kesehatan.

“Di era rovolusi industri saat ini kades dituntut bekerja keras, kreatif dan inovatif untuk kemajuan desa, jadilah pemimpin yang luar biasa, dan dirindukan oleh masyarakat,” ucapnya saat sambutan dihadapan 72 Kades.

Baca Juga:  BAIS TNI dan Satgasmar PAM Ambalat XXX Gagalkan Penyelundupan PMI Ilegal di Nunukan

Disamping itu, Bupati berpesan agar Kepala Desa yang dilantik hari ini untuk tidak membeda-bedakan masyarakat, cukup perbedaan saat pemilihan kemaren, hari ini kepala desa yang terpilih dan dilantik harus mampu membangun persatuan dan kesatuan semua elemen masyarakat di desanya.

“Tidak ada lagi perbedaan, kepala desa yang terpilih harus mampu membangun persatuan, caranya sowan kepada tokoh masyarakat minta doa dan dukungan untuk membangun desanya,” ucapnya. (mh)

Related Posts

No Content Available